PANGKALPINANG, LASPELA — Kepala Kepolisian Daerah (Polda) Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Irjen Pol Tornagogo Sihombing bertandang ke Polresta Pangkalpinang. Kunjungan ini merupakan kali perdana setelah ia menjabat sebagai Kapolda Babel.
Didampingi istrinya, Ny. Martha Tornagogo Sihombing, Kapolda memberikan arahan kepada jajaran Polres Pangkalpinang untuk meningkatkan profesionalisme kerja, bersikap netral dalam menyongsong dan mensukseskan pesta demokrasi 2024.
“Tugas Polri bukan hanya tugas biasa, akan tetapi merupakan pengabdian dan ibadah. Pertahankan yang baik, tinggalkan yang buruk, mari bersama membangun kinerja yang baik,” ajak Kapolda.
Kapolda menjelaskan aparat kepolisian perlu melayani dengan tulus, melayani dengan hati yang tulus tanpah pamrih, ikhlas dan penuh kerelaan. “Kalau kita melayani dengan ikhlas pasti kebutuhan masyarakat akan terpenuhi, dengan prinsip pelayanan yang mudah, cepat, tepat, gratis dan tuntas jangan dipersulit,” imbuhnya.
Ia juga mengingatkan, agar jajaran Polres Pangkalpinang untuk tidak diskriminatif, artinya tidak berpihak, tidak pilih kasih dan tidak tebang pilih dalam melaksanakan tugas, penegakkan hukum yang berkeadilan.
“Harus terus menjadi motivasi, inovasi dan semangat yang mendalam untuk selalu memberikan yang terbaik untuk masyarakat dan institusi. Melindungi sepenuh hati, masyarakat bukan musuh kita akan tetapi yang harus dilayani, merangkul dengan hati bukan dengan fisik,” pesannya.
Menyongsong tahapan pemilihan umum (Pemilu) pada 14 Februari 2024 pihaknya turut memberikan atensi kepada seluruh jajarannya untuk tidak terlibat politik praktis, tidak menunjuk tendensi dukungan kepada salah satu pihak serta tidak menggunakan fasilitas dinas untuk kampanye ataupun kegiatan politik.
“Seluruh anggota Polri mulai dari tingkat Polda hingga ke bawah harus bersikap netral dalam melakukan pengamanan Pemilu. Penyelenggaraan pemilu damai menjadi harga mati jajaran Polri,” tegasnya.(yak)