MENTOK, LASPELA — Curah hujan tinggi mengguyur Kecamatan Mentok, Kabupaten Bangka Barat (Babar), Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), mengakibatkan puluhan rumah warga terendam banjir, pada Jumat (9/1/2026).
Sejumlah titik tergenang air akibat hujan deras dan air sungai meluap, diantaranya Kampung Ciulong, Kampung Ulu, serta kawasan Tanjung Kalian, Kecamatan Mentok.
Pantauan di lapangan, ketinggian air berkisar antara 30 hingga 50 sentimeter dan mulai merendam permukiman sejak hujan turun dengan intensitas tinggi selama beberapa jam.
Kondisi ini mengganggu aktivitas warga dan memaksa sebagian keluarga mengamankan barang-barang ke tempat yang lebih tinggi.
“Hujannya deras sejak malam, air langsung naik dan masuk ke rumah. Tingginya sekitar 30 sampai 50 sentimeter,” ucap salah satu warga Ciulong, Handa, Jumat (9/1/2026).
Ia juga menyampaikan harapannya kepada pemerintah daerah agar segera mengambil langkah penanganan.
“Kami berharap ada perhatian serius dari pemerintah, terutama perbaikan saluran air dan penanganan banjir supaya tidak terus berulang setiap hujan deras,” ujarnya.
Menurut keterangan warga, banjir di wilayah tersebut kerap terjadi saat curah hujan tinggi karena aliran air tidak tertampung secara maksimal. Sejumlah akses jalan lingkungan turut tergenang, sehingga menyulitkan mobilitas warga.
Banjir diduga dipicu oleh tingginya curah hujan yang melanda Kecamatan Mentok, ditambah kondisi drainase yang belum optimal menampung debit air.
Hingga saat ini belum dilaporkan adanya korban jiwa, namun warga berharap penanganan jangka pendek maupun jangka panjang segera dilakukan agar banjir tidak menjadi kejadian rutin di musim hujan. (oka)






