‘Begagit Kek Dessy’ Cara Unik Cawawako Cece Dessy Ketemu Sahabat dan Bukti Punya Banyak Pendukung

Avatar photo
Acara temu kangen bertajuk "Begagit Kek Dessy" yang digagas oleh Dessy Ayutrisna, calon Wakil Wali Kota Pangkalpinang, berlangsung meriah di Triple Seven Coffee Shop, Sabtu (19/7/2025) malam.

PANGKALPINANG, LASPELA — Acara temu kangen bertajuk “Begagit Kek Dessy” yang digagas oleh Dessy Ayutrisna, calon Wakil Wali Kota Pangkalpinang, berlangsung meriah di Triple Seven Coffee Shop, Sabtu (19/7/2025) malam.

Yang bikin unik, semua peserta punya satu kesamaan: nama mereka Dessy atau Desi! Mulai dari anak muda hingga emak-emak, semua larut dalam suasana akrab dan penuh tawa. Dipandu MC kocak Dodo Dio, acara makin cair dengan kuis berhadiah dan canda khas “begagit”.

Tapi tak sekadar kumpul seru-seruan, acara ini juga jadi wadah menyampaikan uneg-uneg. Salah satunya datang dari Desi Angreni, warga Opas Indah, yang mengeluhkan bau tak sedap akibat drainase tersumbat di Alun-Alun Taman Merdeka.

“Kami sering bawa keluarga makan di sana, tapi baunya kadang enggak nahan. Tolong kalau Ibu nanti terpilih, bisa dibenahi,” katanya.

Menanggapi hal itu, Dessy menjawab santai namun serius, “Saya dan Prof Udin tidak banyak janji. Tapi kami punya niat kuat membenahi kota ini, pelan-pelan kami perbaiki apa yang jadi keresahan warga.”

Keluhan lain datang dari Desi Gustiati, soal fasilitas rumah singgah milik Pemkot Pangkalpinang yang kurang optimal. Ambulans jarang digunakan, tenaga kesehatan pun minim.

“Ini catatan penting buat kami,” kata Dessy. “Kami butuh masukan seperti ini agar tahu apa yang harus dibenahi. Insyaallah jika diberi amanah, kami akan bekerja, bukan sekadar berjanji.”

Acara sederhana ini jadi bukti, silaturahmi bisa sekaligus jadi ruang dengar dan ruang harapan. Nama boleh sama, tapi semangat membangun Pangkalpinang menyatukan semuanya. (dnd)

Leave a Reply