PANGKALPINANG, LASPELA – Beberapa sekolah di Pangkalpinang terpaksa libur karena masih tergenang air banjir, salah satunya SD Negeri 43 Pangkalpinang.
Menanggapi hal ini, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Pangkalpinang, Erwandy membenarkan adanya tiga sekolah yang hari ini terpaksa libur akibat masih terendam air.
“Kami dalam rangka keselamatan memang tidak efektif jika sekolah-sekolah tersebut dibuka, tentu demi keselamatan anak-anak dan memang harus kita liburkan,” katanya, Selasa (22/4/2025).
Erwandy menuturkan jika dengan kasus banjir ini, akan ada tindakan cepat dari Pemerintah Kota, terlebih debit air disepanjang sungai rangkui masih deras.
“Walaupun sudah ikhtiar namun namanya juga alam, curah hujan tinggi sehingga mengakibatkan seluruh Kota Pangkalpiang yang datarannya rendah itu banjir. Namun pada prinsipnya kita melindungi anak-anak, jangan sampai anak-anak belajar dalam kondisi itu dan mengakibatkan hal-hal yang tidak diinginkan,” ujarnya.
Piihaknya mempersilahkan sekolah untuk melakukan pembelajaran dirumah jika memang tidak memungkinkan melakukan pembelajaran di sekolah.
“Laporan sampai saat ini ada tiga sekolah yang tidak bisa dibuka, nanti kami akan melakukan pemantauan langsung ke sekolah untuk melihat langsung kondisi di lapangan,” tuturnya. (dnd)