PANGKALPINANG, LASPELA – Pembangunan Masjid Nurul Jannah, Kampak telah resmi rampung dan pada Jumat (18/4/2025) menggelar salat Jumat perdana.
Asisten Pemerintahan dan Kesra Ahmad Subekti berkesempatan memenuhi undangan dari pihak Masjid Nurul Jannah untuk Salat Jumat perdana di masjid tersebut.
Dalam sambutannya, Bekti menuturkan terimakasih atas undangan ini, ia merasa takjub dengan berdirinya Masjid Nurul Jannah dengan fasilitas yang lengkap dan menjadi tempat ibadah bagi warga sekitar.
“Kami sangat mengapresiasi berdirinya masjid ini, menjadi tempat ibadah mumpuni dengan fasilitas lengkap yang ada, menjadi salah satu tempat ibadah untuk warga sekitar dan pengunjung kesini, saya harap masjid ini dapat terus dirawat, dijaga kebersihannya dan menjadi tempat ibadah yang nyaman,” katanya, Jumat (18/4/2025).
Bekti menyampaikan pesan dan harapan dari Pj Wali Kota agar masjid ini tidak hanya menjadi pusat ibadah, tetapi juga pusat kegiatan sosial dan pendidikan agama bagi masyarakat sekitar.
“Alhamdulillah kita yang hadir di sini, kita tidak hanya punya nikmat iman, tapi juga diberi nikmat kesehatan oleh Allah. Hari ini Jumat perdana di Masjid Nurul Jannah menjadi pembuka keberkahan untuk masyarakat Pangkalpinang,” tuturnya. (dnd)