SUNGAILIAT, LASPELA — Penjabat (Pj) Bupati Bangka, Isnaini melantik Thony Marza sebagai Pj Sekda Bangka yang sebelumnya sebagai pelaksana harian (Plh).
Isnini menegaskan bahwa tanggung jawab seorang penjabat berbeda dengan Plh, dan tentunya lebih berat karena tugas, fungsi dan wewenangnya menjadi penuh.
Dalam kesempatan itu, Isnaini memberikan empat tugas penting kepada Thony Marza selaku Pj Sekda Bangka untuk segera direalisasikan.
Pertama, ia meminta agar mengkoordinasikan terlaksananya e-kinerja di Kabupaten Bangka. Hal demikian dilakukan untuk peningkatan SDM di Kabupaten Bangka.
“Laporkan kepada saya progres-progres yang telah dilaksanakan untuk merealisasikan e-kinerja,” pinta Isnaini, Senin (14/4/2025).
Selain itu, ia juga meminta agar segera melakukan redistribusi pegawai dan memetakan OPD mana yang secara beban kerja kelebihan dan kekurangan pegawai.
“Sehingga nanti OPD yang beban kerjanya lebih namun jumlah pegawainya kekurangan bisa terbantu,” ujarnya.
Tak kalah pentingnya, Isnaini menilai bahwa Tunjangan Perbaikan Penghasilan (TPP) ASN di Kabupaten Bangka dinilai sangat telat.
Untuk itu, ia meminta Pj Sekda Bangka untuk mengupayakan membuat SOP atau aturan, sehingga pada Tahun 2026 mendatang TPP bisa dibayarkan tepat waktu.
“Ambil langkah-langkah yang perlu dilakukan pak, jadi tidak ada lagi TPP dibayarkan pada bulan Maret atau setelahnya. Saya minta per Januari TPP sudah bisa dibayarkan,” tegasnya, disambut tepuk tangan para pegawai yang hadir.
Dan yang terakhir, Isnaini meminta agar jabatan-jabatan yang kosong di Pemkab Bangka segera diisi.
Pun demikian, kata dia, posisi yang sudah lama dijabat oleh seorang pegawai untuk dilakukan rotasi.
“Menurut saya, kalau sudah empat tahun menjabat di sebuah posisi itu bisa segera dilakukan rotasi dan mutasi. Oleh karena itu kalau dibutuhkan izin dari Mendagri segera kita kirimkan surat ke Mendagri,” tukasnya.
Untuk merealisasikan tugas itu semua, Isnaini juga meminta dukungan dari seluruh kepala OPD.
“Karena pak Sekda ini sudah magang tiga bulan lebih, saya rasa besok bisa langsung gas poll, jadi tidak lagi gigi satu langsung gigi empat,” tukasnya. (mah)