PEMALI, LASPELA — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka melakukan safari Ramadan ke sejumlah masjid yang ada di Kabupaten Bangka.
Bukan kali pertama, kegiatan ini sebenarnya menjadi rutinitas tahunan yang dilakukan oleh jajaran Pemkab Bangka.
Namun kali ini, kegiatan tersebut dilakukan di Masjid Al-Ahyar Desa Sempan, Kecamatan Pemali.
Pj Bupati Bangka, Isnaini mengatakan, selain untuk memperkuat tali silaturahim, kegiatan ini juga sekaligus untuk menyerap aspirasi warganya.
Bahkan dalam kesempatan itu, Isnaini tak segan-segan meminta warga untuk menyapanya jika bertemu di jalan.
“Tegur saya kalau ketemu di jalan, jangan ragu-ragu,” pintanya.
Menurutnya, hal ini sebagai salah satu wujud kedekatan antara pemerintah daerah dengan masyarakat.
Sementara itu, salah satu warga Desa Sempan, Idham (62) merasa senang lantaran desanya dikunjungi orang nomor satu di Negeri Sepintu Sedulang itu.
“Ku seneng nya maen ke sini, nakne lah nek e, pemimpin dateng langsung mereh kami di kampong ne, jadi nya tau apa permasalahan kami.
(Saya senang Bupati berkunjung ke sini, seperti inilah yang diinginkan, pemimpin datang langsung menemui warga di kampung ini, jadi tahu apa permasalahan kami),” katanya. (mah)