SUNGAILIAT, LASPELA — Ketua Komisi XII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Bambang Patijaya meminta mahasiswa Pengurus Cabang Himpunan Mahasiswa Budhis Indonesia (PC-HIKMAHBUDHI) Bangka untuk terus mengupgrade kapasitasnya.
Pasalnya, Bambang menilai bahwa tidak ada yang tahu nasib seseorang belasan hingga puluhan tahun ke depannya.
Hal demikian disampaikannya saat menjadi pemateri dalam Latihan Dasar Kepemimpinan II PC HIKMAHBUDHI Bangka yang berlangsung di Aula Kemenag Bangka, Sabtu (8/3/2025).
“Tidak ada yang instan semuanya butuh proses. Namun, hal penting yang harus dilakukan adalah konsisten, kembangkan kapasitas dan teruslah belajar,” kata Bambang.
Selain itu, politisi nasional yang akrab disapa BPJ ini juga meminta agar para mahasiswa untuk memperluas jaringan, keluar dari zona nyaman dan mencari peluang baru.
“Jangan hanya berfikir di sekitar aja, tapi harus mampu melihat peluang lain misalnya di bidang ekonomi, politik, dan lainnya,” ujarnya.
Tak peduli dari mana asalnya, latar belakangnya, namun ia menegaskan bahwa setiap orang memiliki peluang dan kesempatan yang sama untuk bersaing di dunia luar.
“Tak masalah kita berasal dari desa, dari keluarga yang sederhana, nelayan, atau apapun itu. Tapi yang terpenting adalah teruslah mengupgrade kapasitas, bangun jejaring,
harus punya sisi pemikiran yang baru, masa depan kalian mau jadi apa,” bebernya.
Kegiatan LDK II PC HIKMAHBUDHI ini diikuti oleh puluhan mahasiswa dari berbagai jurusan, diantaranya manajemen dan akuntansi. (mah)