Ketua DPRD Babel: Permasalahan Ekonomi Menjadi Tantangan Hidayat Arsani-Hellyana

PANGKALPINANG, LASPELA – Ketua  Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Didit Srigusjaya menyebutkan setelah terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Babel periode 2025-2030 ada beberapa tantangan yang telah menunggu pemerintahan di bawah Hidayat Arsani dan Helyana, salah satunya menyangkut persoalan kondisi keuangan.

“Upaya dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi Babel yang saat ini juga menjadi tantangan bagi seluruh elemen yang ada di Bangka Belitung,” kata Ketua DPRD Babel Didit Srigusjaya kepada media ini di Pangkalpinang, Selasa (4/3/2025).

Disampaikan Didit, yang terpenting untuk meningkatkan target-target pertumbuhan ekonomi yang saat ini masih 1,3 persen, target di tahun 2025 yaitu 2,5 persen.

“Ini menjadi hal yang harus diambil langkah-langkah preventif, langkah-langkah jitu untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi, dan meningkatkan daya beli masyarakat, ini tantangan Gubernur, DPRD maupun masyarakat saat ini, termasuk tantangan bagi wartawan,” jelas Politisi PDI Perjuangan.

Menanggapi hal tersebut, Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) terpilih untuk periode 2025-2030, Hidayat Arsani menjamin bahwa tidak akan ada proyek yang tidak menyentuh masyarakat secara langsung selama dirinya dan Helyana memimpin Pemerintah Provinsi Kepulauan Babel.

“Kita akan tata ulang, duduk bersama dengan ketua Banggar (Badan Anggaran) DPRD Babel, ini perlunya. Mudah-mudahan Pak Ketua (DPRD Babel-red) memahami permasalahan di Babel ini,” tutup Dayat.

Sebelumnya, untuk diketahui setelah melalui proses pleno dan putusan Mahkamah Konstitusi (MK),  Hidayat Arsani dan Helyana resmi ditetapkan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) terpilih untuk periode 2025-2030.

Hal ini juga ditandai dengan digelarnya rapat paripurna Pengumuman Usulan dan Pengangkatan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Provinsi Kepulauan Babel periode 2025-2030, berlangsung di Ruang Paripurna DPRD Babel, Senin (03/03/2025) lalu. (chu)