banner 728x90

Hujan Deras dan Angin Kencang, Dua Pengendara Motor di Pangkalpinang Tewas Tertimpa Pohon Tumbang

Pohon tumbang akibat hujan deras dan angin kencang di Pangkalpinang, Senin (30/12/2024).
banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

PANGKALPINANG, LASPELA – Hujan deras dan angin kencang yang terjadi di Pangkalpinang pada siang hari tadi, menyebabkan beberapa pohon dititik-titik Kota Pangkalpinang tumbang.

Diketahui dari insiden ini, dua pengendara motor yang berboncengan tertimpa dan menyebabkan keduanya meninggal.

banner 325x300

Kepala BPBD Kota Pangkalpinang, Dedi Revandi menuturkan, insiden yang memakan korban jiwa tersebut terjadi di depan SDN 42 Kota Pangkalpinang.

Diketahui jasad dua wanita korban dari pohon tumbang langsung dilarikan ke rumah sakit Primaya Hospital.

“Kita mendapatkan informasi bahwa ada pohon tumbang di jalan Selan depan SDN 42, Pangkalpinang korban meninggal 2 orang (warga desa Teru) dan 1 motor rusak berat,” katanya, Senin (30/12/2024).

“korban yang tertimpa pohon dua orang wanita yang sampai dengan saat kami dapat informasi bahwa kedua korban itu sudah meninggal dunia, Saat ini jasad kedua korban telah dibawa ke Primaya Hospital Bakti Wara Pangkalpinang,” lanjutnya.

Kedua korban, yang diketahui berinisial S dan A berboncengan, meninggal dunia akibat luka serius.

BPBD Kota Pangkalpinang bersama instansi dan Dinas terkait mengevakuasi pohon yang tumbang dan melakukan pembersihan terhadap pohon yang tumbang yang mana mengganggu arus lalu lintas di jalan.

Sementara itu, ada tujuh lokasi pohon tumbang di Kota Pangkalpinang, pohon tumbang yang terparah untuk ditujuh lokasi ini ada dua, yang pertama dua korban meninggal dunia kemudian di Tela Coffee Gang Singapur.

“Dimana ada satu kendaraan mobil dan 7 kendaraan bermotor yang tertimpa pohon, dan saat ini kita masih proses evakuasi untuk membersihkan pohon yang mengganggu arus lintas bersama dengan kawan-kawan dari DLH, kepolisian dan yang lainnya,” tuturnya. (dnd)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version