banner 728x90

Berikan Pengalaman Baru Bagi Pengunjung, Kini Museum Timah Indonesia Manfaatkan Teknologi Virtual Reality

Ilustrasi penggunaan Virtual Reality Kapal Keruk di Museum Timah Indonesia.
banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

PANGKALPINANG, LASPELA – Museum Timah Indonesia terus memberikan pelayanan terbaik dan pengalaman baru bagi para pengunjung.

Tak hanya terkait dengan sejarah, Museum Timah Indonesia juga memanfaatkan teknologi untuk memberikan kesan berselancar pada sejarah timah Indonesia.

banner 325x300

“Seiring dengan berkembangnya teknologi, kami juga selalu berupaya menghadirkan pengalaman baru bagi para pengunjung, baik melalui koleksi tambahan, maupun teknologi modern seperti Virtual Reality (VR) yang memberikan rasa berada di Kapal Keruk dan pemodelan fotografi 3D semakin menambah daya tarik,” kata Kepala Museum Timah Indonesia Pangkalpinang, Taufik, Selasa (19/11/2024).

Tentu dengan memanfaatkam teknologi, pengunjung tidak hanya melihat dan membayangkan, namun dapat juga pengalaman baru lewat VR, sehingga sangat cocok bagi anak muda, pelajar hingga peneliti.

“Dengan datangnya ribuan pengunjung, ini membuktikan, inovasi yang telah kami lakukan berhasil menarik minat masyarakat untuk belajar seharah pertimahan,” tuturnya.

Tak hanya sampai disitu, Museum Timah Indonesia Pangkalpinang berencana memperluas program edukasi dan menambah fasilitas interaktif untuk meningkatkan jumlah kunjungan.

“Kami akan terus melakukan peningkatan, agar masyarakat terlebih pelajar dapat mempelajari tentang timah dan sejarah Bangka lebih dalam. Museum Timah terbuka untuk siapa saja yang mau belajar,” katanya.

Tidak hanya itu, di Museum Timah Indonesia juga memiliki galeri lada Bangka dan kain cual khas Bangka Belitung, yang turut mempromosikan kekayaan budaya lokal. (dnd)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version