Baksos Tebus Murah di Kecamatan Girimaya, Abang : Kami Siapkan 6 Ton Beras

Baksos Tebus Murah, 6 ton beras dibagikan ke masyarakat Kecamatan Girimaya, Senin (18/11/2024).

PANGKALPINANG, LASPELA – Bakti Sosial (Baksos) Tebus Murah beras yang digelar oleh DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Pangkalpinang telah sampai di Kecamatan Girimaya.

Baksos Tebus Murah ini dihadiri langsung oleh Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) dan dr. Masagus Hakim, dan Ketua DPRD Kota Pangkalpinang, Abang Hertza. Terlihat wajah gembira masyarakat menyambut datangnya pasangan calon dan Ketua DPRD Kota Pangkalpinang.

Dalam sambutannya, Molen menuturkan terimakasih kepada masyarakat yang telah hadir, ia juga berpesan jika beras yang dibeli dapat bermanfaat bagi masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

“Terimakasih kepada masyarakat yang telah datang, ambil berasnya dengan tertib, jangan dorong-dorong, mudah-mudahan dapat menjadi berkah untuk kita semua,” tuturnya, Senin (18/11/2024).

Ia juga meminta doa restu kepada seluruh masyarakat, agar dirinya dapat melanjutkam tugas dan dilancarkan dalam Pilkada 2024 pada 27 November mendatang.

Sementara itu Abang Hertza menuturkan, hari ini pihaknya menyiapkan 6 ton beras untuk warga Kecamtan Girimaya, Abang bersyukur dengan antusias masyarakat.

“Hari ini untuk masyarakat di Kecamatan Girimaya kami siapkan beras murah sebanyak 6 ton beras. Sedangkan dihari sebelumnya 7 ton beras di Kecamatan Gabek dan 8 ton beras di Kecamatan Bukit Intan. Alhamdulillah antusiasme masyarakat sangat luar biasa,” tuturnya.

Ia berharap mudah-mudahan di tahun depan DPC PDI Perjuangan bisa melaksanakan kegiatan yang sama dan Molen Hakim bisa memimpin Pangkalpinang untuk 5 tahun kedepan. (dnd)