Dinas Koperasi UMK Babel Siapkan Program untuk Bantu Koperasi

PANGKALPINANG, LASPELA — Dinas Koperasi UMK Bangka Belitung (Babel) telah menyiapkan beberapa program yang diharapkan dapat membantu koperasi, baik yang akan berdiri maupun yang sudah terbentuk agar dapat berjalan dengan baik.

Plt Kepala Dinas Koperasi UKM Babel Riza Aryani menjelaskan, salah satunya adalah melalui kegiatan sosialisasi tata cara pendirian koperasi bagi kelompok masyarakat yang ingin membentuk koperasi.

“Sosialisasi tata cara pendirian koperasi kepada kelompok masyarakat kepada Pengurus dan Anggota PKK se-Babel ini, sebagai cara untuk mendorong pemahaman SDM koperasi semakin meningkat sehingga koperasi di Babel berjalan dengan baik,” katanya, saat membuka kegiatan sosialisasi tata cara perkoperasian bagi pengurus dan anggota PKK de-Babel, pekan kemarin.

Ia berharap, kegiatan ini dapat memberikan informasi dan edukasi kepada masyarakat yang ingin berkoperasi sehingga memiliki pengetahuan yang cukup sebelum membentuk koperasi. “Kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua, khususnya bagi koperasi yang akan terbentuk dari lingkup TP PKK Babel,” harapnya.

Sejauh ini, terang Riza, ada 1.217 unit koperasi yang terdata dalam ODS. Namun yang aktif hanya sejumlah 801 koperasi yang terdiri dari koperasi jasa, KSP, koperasi konsumen dan koperasi produsen. “Masih sedikitnya koperasi yang aktif tentunya harus menjadi perhatian bersama. Faktor kurangnya pemahaman SDM koperasi menjadi satu sebab koperasi tidak aktif,” ujarnya.

Padahal, menurut Riza, sektor perkoperasian saat ini mendapat perhatian lebih dari pemerintah. Hal ini dikarenakan koperasi memiliki nilai-nilai dan prinsip-prinsip yang ideal sebagai badan usaha yang memiliki keunggulan potensial yang bisa menjadikannya efisien, potensi tawar yang kuat, pasar yang lebih pasti.

“Koperasi memiliki keunggulan yang potensial yang bisa menjadikannya miliki potensi tawar yang tinggi, pasar yang lebih kuat sehingga koperasi mampu bersaing lebih kuat dibandingkan dengan usaha sendiri-sendiri,” imbuhnya.(ril/mja)