PANGKALPINANG, LASPELA – Penjabat (Pj) Ketua PKK Kota Pangkalpinang, Yuniar menghadiri dan membuka Festival Cerdas Literasi yang digelar oleh Sekolah Dasar (SD) Negeri 55 Kota Pangkalpinang, Rabu (9/10/2024).
Salah satu rangkaian kegiatan dari Festival ini ialah adanya Market Day Kedai 55 yang merupakan salah satu upaya pengenalan berwirausaha kepada anak-anak murid.
“Saya takjub melihat ini, dimana di Market Day Kedai 55 ini anak-anak dikenalkan dengan dunia usaha, tentu ini akan menarik minat anak-anak untuk mencoba berwirausaha kedepannya,” katanya.
Terlebih program ini juga dapat meningkatkan soft skill anak, salah satu yang dapat meningkatkan pendapatan keluarga dari soft skill yang dipunya, salah satunya dengan berwirausaha.
“Upaya yang dilakukan SD Negeri 55 sangat luar biasa dalam mendukung program pemerintah menciptakan wirausaha sedari dini, mudah-mudahan dengan ini, anak-anak disini dapat meningkatkan skillnya dan menjadi anak-anak sukses nanti,” tuturnya. (dnd)