PANGKALPINANG, LASPELA – Jabatan di dua kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kota Pangkalpinang saat ini kosong, pertama ialah Dinas Pariwisata dan kedua ialah Dinas Kesehatan.
Dari dua jabatan OPD yang kosong ini, Penjabat (Pj) Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama akan mengirimkan surat ke Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) guna pemenuhan dua jabatan Kepala OPD tersebut, Senin (30/9/2024).
Budi mengatakan, jika pengisian Kepala di Dua OPD ini sangat penting, karena OPD merupakan faktor strategis berjalannya Pemerintahan.
Pihaknya akan melakukan lelang jabatan untuk kedua Kepala OPD tersebut.
“Jika sudah ada arahan dari Kemendagri, maka langsung kami gelar lelang jabatan tersebut, dan kami memastikan jika proses lelang berjalan transparan dan akuntabel, sesuai dengan aturan-aturannya,” ujarnya.
Dengan terbukanya lelang proses seleksi Kepala OPD nantinya, merupakan bukti nyata Pemerintah dalam melakukan pelayanan masyarakat.
“Bersama kita akan bangun Pangkalpinang lebih baik lagi. Saya juga mengajak kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang memenuhi persyaratan untuk ikut dalam perekurtan ini, silahkan ikut,” tuturnya.
Hingga saat ini, kedua OPD tersebut diisi oleh Jabatan Pelaksanatugas (Plt) sampai proses prekrutan lelang jabatan selesai. (dnd).