SUNGAILIAT, LASPELA — Kabar gembira bagi pecinta olahraga panahan di Bangka Belitung.
Pasalnya, Pantai Tikus Emas Sungailiat akan menggelar Archery Competition’s 2024 dengan total hadiah senilai Rp33 juta.
Menariknya lagi, selain uang pembinaan, pemenang lomba juga akan mendapatkan medali, sertifikat prestasi, dan voucher liburan.
Pendaftaran perlombaan ini akan mulai dibuka 25 September hingga 25 Oktober 2024, di Pantai Tikus Emas, Sungailiat – Bangka
Sementara waktu pelaksanaannya akan digelar selama tiga hari, sejak 1 hingga 3 November 2024.
Pengelola Pantai Tikus Emas, Pujo mengatakan, selain menjadi hobi, olahraga panahan juga dapat dijadikan sebagai rekreasi dan juga prestasi.
Untuk itu, ia mengimbau bagi masyarakat yang minat untuk mengikuti perlombaan ini agar segera mendaftar ke pihak panitia.
“Ayo buruan daftar, karena hadiahnya juga cukup lumayan besar,” kata Pujo, Selasa (24/9/2024).
Bagi masyarakat yang ingin mendaftar silakan klik link pendaftaran ini : https://forms.gle/pEYBkcUTnGRD1hv49
Untuk Informasi lebih lanjut dan reservasi hubungi Andry di nomor 0813-2072-7686 atau Mita 0813-6362-8233. (mah)