Jelang Pengundian Nomor Urut, Cawagub Hellyana: Semua Angka Baik

Hellyana Calon Wakil Gubernur Babel, di Pangkalpinang, Minggu (22/9/2024)

PANGKALPINANG, LASPELA– Bakal Calon Wakil Gubernur Babel Hellyana mengaku tak terlalu ambil pusing soal pengundian nomor urut calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) yang akan dilakukan KPU, Senin (23/9/2024) malam.

“Saya tak mau ambil pusing untuk masalah nomor urut ini urusan nomor kita serahkan ya, nomor (urut) 1 InsyaAllah kita semangat, nomor (urut) 2  kita semangat. Soal nomor, bagi saya semua angka itu baik,” kata Cawagub yang berpasangan dengan Hidayat Arsani ini kepada awak media saat menghadiri rapat kerja wilayah (Rakerwil) DPW PPP Bangka Belitung pada Minggu (22/9/2024) malam.

Hellyana pun berharap nomor urut yang nantinya akan didapatkan dapat membawa rezeki, khususnya kemenangan di Pilkada Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ini.

“Kita berharap yang tebaik untuk Bangka Belitung ini, soal nomor urut hanya angka yang pasti untuk kemajuan Bangka Belitung,” ucapnya.

Selain itu, melalui rapat kerja wilayah (Rakerwil), Plt Ketua DPW PPP Babel berharap seluruh DPC PPP dan ranting untuk mensolidkan melakukan konsolidasi-konsolidasi disetiap daerah masing-masing.

“Kita harus satu komando, harus satu dukungan bahwa SK (Surat Keputusan) dukungan (Calon Kepala Daerah) sudah di keluarkan, maka wajib bagi kader semua untuk mematuhi apa yang diperintahkan DPP,” sebutnya.

Diketahui KPU Babel telah menetapkan Hidayat Arsani dan Hellyana jadi peserta Pilgub Babel 2024 yang diusung oleh Partai Golkar, PDIP, PKS dan PPP.

KPU Bangka Belitung akan melakukan pengundian nomor urut dengan menghadirkan para paslon Pilkada Babel pada Senin (23/9/2024) malam. Sebelum itu KPU menetapkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Babel.

Diketahui ada dua kandidat pada Pilkada Babel yang ditetapkan KPU Babel yakni Hidayat Arsani dan Hellyana, Erzaldi Rosman berpasangan dengan Yuri Kemal Fadlullah. (chu)