banner 728x90

Festival Serumpun Pangkalpinang ke 2 Resmi Ditutup, Budi Utama: Kami akan Terus Mengembangkan Sektor Ekonomi Kreatif

Pj Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama didampingi istri, Yuniar, saat menutup Festival Serumpun Pangkalpinang ke-2, di Alun-alun Taman Merdeka (ATM) Kota Pangkalpinang, Sabtu (7/9/2024).
banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

PANGKALPINANG, LASPELA – Festival Serumpun Pangkalpinang ke-2 dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 267 Kota Pangkalpinang telah resmi ditutup.

Penutupan Festival ini dilakukan langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama, Sabtu (7/9/2024).

banner 325x300

Dalam sambutannya Budi menghaturkan terima kasihnya kepada pihak Dinas Pariwisata (Dispar) kerena telah menggelar kegiatan yang sangat berpengaruh positif kepada Kota Pangkalpinang.

“Kita sudah melaksanakan kegiatan ini dengan penuh keceriaan, setelah kemarin dibuka oleh Sekda dan malam ini Alhamdulillah hari ini masyarakat yang datang sangat ramai kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat kota Pangkalpinang,” katanya.

Budi juga menuturkan, kedepan ia akan terus mengembangkan Sektor Ekonomi Kreatif (Ekraf) yang didalamnya terdiri dari 17 Subsektor seperti kuliner, seni kreatif, perdagangan jasa dan lainnya.

“Kita akan maksimalkan potensi-potensi kita dan merupakan budaya dan melestarikan Griya Fashion untuk pengembangan Kota Pangkalpinang, untuk itu kami butuh dukungan masyarakat Bangka Belitung (Babel),” ujarnya.

Ia berharap dengan upaya-upaya yang telah dilakukan dan apa yang telah diprogramkan itu semata-mata untuk Kota Pangkalpinang. (dnd).

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version