Kasus Dugaan Perselingkuhan Pegawai Pemkab Babar, Bong Ming Ming akan Ambil Tindakan

 

MENTOK,  LASPELA— Kasus dugaan perselingkuhan oknum ASN dengan honorer yang bertugas di Pemkab Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan digerebek warga pada Jumat (14/6/2024) lalu, mendapatkan sorotan pemimpin daerah.

Wakil Bupati Bangka Barat, Bong Ming Ming mengatakan akan mengambil tindakan tegas apabila keduanya memang terbukti melakukan perselingkuhan.

“Kalau kita bicara peraturan pemerintah daerah ialah penegakan hukum. Untuk honorer, insyaallah akan kita pecat, yang kedua untuk pegawai PNS-nya akan kita kenakan undangan-undang ASN,” tegasnya, Jumat (21/6/2024).

Bong Ming Ming mengatakan pihaknya akan menurunkan tim dari BKD Bangka Barat untuk menentukan sanksi yang bakal dikenakan kepada PNS yang terlibat itu.

“Kalau memang setelah disidang bersama tim ASN, dan BKD jika seharusnya diturunkan pangkat ya harus diturunkan, sesuai dengan temuan, kita tidak mau menzolimi siapapun tapi kita menyesuaikan hukum pada tempatnya,” ucapnya.

Kedepan, sebagai langkah pencegahan, Pemkab Bangka Barat memiliki program pembinaan yang akan terus diperkuat, terutama dalam aspek keagamaan dan disiplin.

“Nanti akan kita lakukan penguatan lagi, dari sisi keagamaannya, disiplin, karena kita berharap hal-hal seperti ini tidak terulang kembali,” ujar Bong Ming Ming.

Diketahui, pada Jumat (14/6/2024) malam, seorang perempuan berinisial (A) yang memiliki jabatan lumayan tinggi sebagai ASN di Pemkab Babar, digerebek warga saat sedang berduaan diatas mobil dengan seorang pria berinisial A.

Disampaikan Ketua RW, Sukirman, aktivitas yang dilakukan pasangan itu sudah tidak wajar lagi, lantaran sudah larut malam dan hanya berduaan di dalam mobil yang terparkir di garasi rumah wanita.

“Mereka bukan muhrim, dan suaminya juga tidak ada disini. Sekitar pukul 23.20 WIB, saya menghubungi pak bhabin, dan si wanita bilang saya sendiri di dalam mobil. Namun, warga sudah geram dan tidak percaya jadi langsung membuka paksa pintu mobil, tiba-tiba ada si pria itu,” ucapnya, Rabu (19/6/2024).

Diketahui Sukirman, keduanya memang sudah beberapa kali bertemu dirumah si wanita yang terletak di Kecamatan Mentok, Kabupaten Bangka Barat itu, dan keduanya juga bertugas pada dinas yang sama di Pemkab Babar.

“Dua-duanya sudah berkeluarga, mereka itu antara atasan dan bawahan. Setahu saya dua-duanya bekerja di Dinas Pariwisata,” sebutnya. (oka)