PLN Berhasil Amankan Kelistrikan Peluncuran Pilkada Serentak Babel 2024

 

PANGKALPINANG, LASPELA – PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Bangka Belitung (Babel) berhasil mengamankan kelistrikan acara peluncuran Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) serentak Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tahun 2024 yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Babel di Alun-Alun Taman Merdeka (ATM) Pangkalpinang Sabtu (15/6/2024) lalu.

Dalam acara tersebut KPU Babel juga memperkenalkan Maskot dan Jingle yang akan digunakan dalam pilkada yang akan dilaksnakan bulan November 2024 tersebut.

Baca Juga  Perkuat Peran dan Fungsi Auditor Internal, PT Timah dan PT Bukit Asam Dukung Seminar Nasional Asosiasi Auditor Internal Sumbagsel 

Manager PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Pangkalpinang, Lukas Desiandri menyampaikan PLN berhasil melakukan pengamanan kelistrikan acara tersebut.

“Jauh-jauh hari kami sudah mendapatkan info terkait agenda besar yang akan digelar di ATM tersebut, kami juga terus berkoordinasi dengan pihak panitia penyelenggaraan untuk memastikan kebutuhan listrik dalam gelaran itu yang juga dihadiri oleh group band Ibukota. Setelah mengetahui kebutuhan listrik dari panitia, PLN gerak cepat melakukan pemasangan peralatan seperti KWH Pemasangan Sementara (Pesta), 2 unit Genset Mobile dan Uninterruptible Power Supply (UPS) 200 kVA,” ujar Lukas.

Leave a Reply