banner 728x90

DPD Apersi Babel Dikukuhkan, Siap Dukung Program Satu Juta Rumah

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

 

PANGKALANBARU, LASPELA – Dewan Pengurus Daerah Asosiasi Pengembang, Perumahan dan Pemukiman (DPD APERSI) Bangka Belitung (Babel) menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) sekaligus pengukuhan kepengurusan.

banner 325x300

Kegiatan tersebut dihadiri Ketua DPD APERSI Babel dikomandoi oleh Gunawan Cen, Ketua Umum APERSI (Asosiasi Pengembang Perumahan dan Pemukiman Seluruh Indonesia), Junaidi Abdillah, serta tamu undangan lainnya, di Ballroom Soll Marina Hotel, Selasa (11/6/2024).

Dalam kesempatan ini, Ketua Umum APERSI (Asosiasi Pengembang Perumahan dan Pemukiman Seluruh Indonesia), Junaidi Abdillah mengatakan, Asosiasi ini bentuk untuk fokus sama rumah sederhana dan rumah subsidi dan menjalankan program pemerintah dalam mensejahterakan rakyat Indonesia yakni perumahan.

“Selain itu juga asosiasi ini dibentuk guna pemantapan dalam menjalankan roda organisasi. Sehingga bisa ikut berpartisipasi dalam program pemerintahan yakni satu juta rumah Subsidi yang harus tercapai,” katanya kepada awak media.

Junaidi menilai, perumahan ini adalah tanggung jawab bersama dan wajib ikut partisipasi dalam program dari pemerintah yakni satu juta rumah subsidi harus tercapai.

“Untuk itu kita (APERSI-red) berkomitmen berkontribusi mensukseskan ini untuk rakyat, maka diperlukan sinergi bersama dengan stakeholder seperti Perbankan, Pertanahan, PUPR, PTSP dan lainnya,” ujarnya.

Karena menurut Junaidi, perumahan itu merupakan industri padat karya, banyak yang dilibatkan karena industri semua sektor dalam hal ini.

“Untuk itu kepada mitra kerja (Perbankan) mohon dibantu masyarakat untuk mendapatkan rumah. Karena rumah adalah penting mereka dalam hal kebutuhan hidup. Tugas kita semua, tetap konsisten mengenai supplay rumah sederhana dan subsidi supaya program pemerintah ini berjalan dengan baik,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua DPD APERSI Babel dikomandoi oleh Gunawan Cen menyampaikan rasa kekaguman nya selama kepemimpinan Ketua Umum APERSI (Asosiasi Pengembang Perumahan dan Pemukiman Seluruh Indonesia), Junaidi Abdillah, yang mana rumah sederhana dan rumah subsidi berkibar.

“Selama dipimpin Bapak Junaidi Abdillah, APERSI maju dan saya berharap kepemimpinan dilanjutkan lagi,” tuturnya.

Dia menyebutkan, bahwa acara pengukuhan dan rakerda ini dalam mendukung pemerintah terutama di Babel untuk mencapai satu juta rumah subsidi dapat tercapai.

“Ayoo, teman-teman APERSI Babel kita dukung program pemerintah ini dan kita buat di Babel jadi legacy tersendiri dalam mendukungnya,” ajaknya.

Gunawan Cen sangat optimis dengan adanya gelombang ekonomi babel terguncang saat ini, akan tetapi di Babel rumah subsidi tetap mentereng.

“Kedepan semoga kita lebih baik dan perekomonomian babel kembali terkendali,” tutupnya. (chu)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version