Kebutuhan Hewan Kurban 2024 di Bangka Barat Dipastikan Cukup

Stok hewan kurban tahun 2024 di Kecamatan Mentok, Kabupaten Bangka Barat.

 

MENTOK, LASPELA — Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Bangka Barat (Babar), Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) memastikan kebutuhan hewan kurban pada perayaan Iduladha tahun 2024 tercukupi.

Kepala DKPP Kabupaten Bangka Barat, Azmal mengatakan, kebutuhan hewan kurban tahun ini untuk jenis sapi diprediksi sebanyak 524 ekor dan kambing 1.273 ekor.

“Data sementara, untuk kambing sudah masuk 40 persen atau 498 ekor. Sedangkan, sapi yang sudah masuk sekitar 75 persen atau 391 ekor,” katanya, Senin (3/6/2024).

Azmal mengatakan semua stok kebutuhan hewan kurban dipastikan akan masuk pada H-7 perayaan Idul Adha nanti.

“Kita pastikan kebutuhan hewan kurban di bangka barat tercukupi. Sapi dan kambing ini, ada yang lokal dan yang dipasok salah satunya dari lampung dan madura,” ucapnya.

Untuk memastikan kesehatan hewan kurban dan layak konsumsi, sapi dan kambing yang dipasok dari luar Pulau Bangka harus memenuhi beberapa persyaratan, diantaranya harus uji lab bebas Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dan Lumpy Skin Disease (LSD) atau penyakit lato-lato.

“Pertama hewan ternak sudah dilakukan vaksinasi, kemudian surat kesehatan dan sudah uji lab bebas dari PMK DAN LSD,” kata Azmal. (oka)