SUNGAILIAT, LASPELA — Sebanyak 50 anak yatim dan dhuafa diajak berbelanja untuk menyambut Hari Raya Idulfitri 1445 H/ 2024 M.
Puluhan anak tersebut diajak oleh RSUD Depati Bahrin dan Laznas (Lembaga Amil Zakat Nasional) Yakesma Bangka Belitung mengunjungi beberapa toko di Sungailiat.
“Alhamdulillah kegiatan ini terlaksana dengan baik. Acara dihadiri oleh 50 anak yatim dan dhuafa yang berasal dari daerah binaan Laznas Yakesma Bangka Belitung,” kata Direktur RSUD Depati Bahrin, dr Yogi Yamani, Selasa (2/4/2024).
Dikatakannya, masing-masing anak mendapatkan uang saku senilai Rp250 ribu, dimana mereka diperbolehkan untuk belanja pakaian sendiri sesuai kebutuhan dan keinginannya masing-masing.
“Semoga kegiatan ini bisa terus terlaksana setiap tahunnya dan menjadi amal jariyah untuk kita semua,” ucapnya.
Bahkan ia mengutip salah satu hadis yang menyebutkan bahwa barangsiapa yang menyantuni anak yatim maka Allah tidak segan segan untuk memasukkan ke surga. Bahkan di surga nanti akan berdampingan dengan Rasul seperti jari telunjuk dengan jari tengah.
“Maka menyantuni anak yatim dan kaum dhuafa bisa menjadi salah satu peluang besar untuk kita selamat di dunia maupun akhirat,” harapnya. (mah)