Perbaikan Jalan Amblas di Bangka Barat Dilanjutkan Usai Idulfitri

BANGKA BARAT, LASPELA – Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Satker Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mulai memperbaiki ruas jalan Pangkalpinang-Mentok yang Amblas di Kecamatan Mentok, Kabupaten Bangka Barat (Babar) sejak 24 Februari 2024 lalu. Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 1.2 Satker BPJN Babel, Leni mengatakan, pembangunan akan dilaksanakan setelah perayaan lebaran Idulfitri, karena material untuk perbaikan pada lahan yang sempit dapat mengganggu pengendara.

“Saat ini akan dilakukan penanganan permanen, yang dilakukan oleh kontraktor. Kita sudah berkontrak, dan saat ini sedang persiapan,mungkin pekerjaan besarnya sudah lebaran,” katanya, Selasa (2/4/2023).

Selain itu, Leni mengatakan, pihaknya juga membersihkan drainase di ruas jalan Kecamatan Kelapa, yang kerap tergenang air, apabila curah hujan tinggi.

“Kemudian terkait adanya genangan di Kelapa, jadi kalau hujan airnya agak lama habisnya, kami sekarang lagi upayakan pembersihan, karena saluran tidak terlalu besar disana. Ini kami masih menunggu hujan, kalau masih Tergenang, akan kami analisa ulang,” ucapnya.

Menurut Leni, saat ini Satker BPJN Babel sedang fokus mendukung arus mudik dengan memastikan tidak ada lubang dan jalan rusak.

“Kalau arus mudik ini, upaya kami supaya masyarakat aman, nyaman dan pertama kami berusaha untuk tidak ada lubang. Kami upayakan dari pangkalpinang sampai ke Mentok itu, tidak ada lubang,” ujarnya.

Leni mengatakan apabila menemukan ruas jalan Nasional yang rusak, masyarakat dapat membuat laporan ke Call Center 0822 8885 8884, atau datang langsung ke Posko Lebaran, yang mereka dirikan di Kawasan Pelabuhan Tanjung Kalian Mentok.

“Mudah-mudahan arus mudik kali ini lancar, tanpa hambatan dan tidak ada kendala dengan ruas jalan Nasional, dan masyarakat juga boleh, silakan kalau ada keluhan bisa datang ke posko kami di Pelabuhan Tanjung Kalian,” katanya.  (oka)