Pemkot Apresiasi Bantuan PT BPRS untuk Warga Pangkalpinang

PANGKALPINANG, LASPELA – Pemerintah Kota Pangkalpinang merasa terbantu dengan perhatian yang diberikan oleh PT BPRS yang telah memberikan bantuan 300 paket sembako kepada para mustahik di Pangkalpinang.

Pembagian bantuan paket sembako ini dihadiri oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Pemkot Pangkalpinang, Ahmad Subekti. ia mengatakan dengan uluran tangan dari PT BPRS Kota Pangkalpinang akan meringankan beban masyarakat.

“Bantuan bahan kebutuhan pokok ini dapat menekan angka inflasi di Kota Pangkalpinang, mudah-mudahan dengan paket sembako ini BPRS Babel lebih barokah dalam membantu masyarakat,” ujarnya, Selasa (2/4/2024).

Ia berharap dengan kegiatan iniĀ  dapat menarik pengusaha atau intansi lainnya untuk dapat juga berbagi, karena dengan berbagi ini akan membantu tugas Pemerintah Kota Pangkalpinang untuk menjangkau masyarakat.

Sementara itu Direktur Utama PT BPRS Bangka Belitung, Chairul Ichwan menuturkan pemberian bantuan ini merupakan agenda rutin PT BPRS saat Ramadan untuk membantu keperluan masyarakat.

“Paket bantuan ini ada sekitar 1000 paket yang diberikan ke mustahik se-Babel dan sudah tersalurkan hampir ke semua kabupaten, untuk Pangkalpinang ada 300 paket,” ujarnya.

Terlebih melihat di tengah kondisi harga sejumlah bahan pokok yang naik, PT BPRS pun terpanggil untuk membantu masyarakat, karena memang prioritas utama pihaknya ialah membantu para mustahik. (dnd)