PANGKALPINANG, LASPELA – Pemerintah Kota Pangkalpinang menyerahkan multivitamin untuk petugas Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Pangkalpinang, agar kondisi tubuh tetap prima dalam melaksanakan tugas mensukseskan pesta demokrasi yang tinggal menghitung hari.
Penyaluran dilakukan oleh Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang dan sebanyak 14.010 tabet multivitamin dan 3.600 vitamin C500g kepada KPU dan 7.610 tablet multivitamin dibagikan ke Bawaslu, Senin (12/2/2024).
Penjabat (Pj) Wali Kota Pangkalpinang, Lujse Anneke Tabalujan mengatakan ini merupakan bentuk dukungan Pemerintah Kota Pangkalpinang untuk kesuksesan Pemilu 2024.
“Semoga dengan adanya bantuan multivitamin ini bisa memberikan kesehatan yang lebih baik ketika menjalankan tugas dari pagi sampai malam,” tuturnya.
Ia berharap multivitamin ini bisa diberikan kepada petugas di lapangan dan anggota Bawaslu serta KPU. “Agar bisa lebih kuat, dan tidak terjadi lagi petugas yang drop mengingat kejadian Pemilu berapa tahun lalu ada yang drop,” ulasnya.
Ketua KPU Kota Pangkalpinang, Sobarian mengatakan ini merupakan bantuan kedua yang telah diterima KPU dari Pemerintah Kota Pangkalpinang.
“Bantuan ini akan segera kami distribusikan dan sebanyak 7000 lebih anggota kami dari KPPS, PPS dan PPK sangat berterimakasih atas bantuan multivitamin dan vitamin yang diberikan Pemkot Pangkalpinang,” tuturnya.
Senada dengan itu, Ketua Bawaslu Kota Pangkalpinang, Imam Ghozali pun mengucapkan terimakasih, bantuan ini membantu 500 lebih petugas Bawaslu yang akan bertugas saat Pemilu 2024.
“Dengan adanya bantuan multivitamin ini bisa meningkatkan daya tahan tubuh,” tuturnya. (dnd)