Banjir Cempedak, Dagangan Rita Diserbu Pembeli

PANGKALPINANG, LASPELA – Musim buah-buahan sedang membanjiri Kota Pangkalpinang. Setelah banjir durian dan rambutan, kini giliran cempedak dengan aroma semerbak menggoda.

Salah satunya lapak buah cempedak di Pasar Pagi yang dikerumuni warga Pangkalpinang. Terlihat warga sedang memilih cempedak dengan aroma wangi yang menggiurkan.

Rita mengaku bisa menjual habis stok cempedak yang dibawanya sebanyak 2 mobil Pick Up. Cempedak ini asli dari Toboali, rasanya manis, legit dengan isian cempedak yang full.

“Menjadi berkah lah, karena ini kan musiman, ketika melimpah seperti ini orang-orang juga pada datang. Kualitas cempedak kita juga dipilih yang bagus, bisa di cicipi dulu kalau tidak enak tidak usah di beli,” katanya, Minggu (4/2/2024).

Harga yang dibandrol juga dimulai dari Rp5 ribu hingga Rp15 ribu, para pembeli bebas memilih yang manapun.

“Langsung kita buka di depan pembelinya, kalau tidak manis dan matang bisa ditukar lagi,” ujarnya.

Salah satu pembeli, Imam mengaku rindu sekali dengan cempedak, penggemar cempedak ini membeli hingga Rp50 ribu. “Iya beli banyak, karena rasanya tadi pas di coba manis, cocok untuk goreng gandum jadi teman ngopi. Kebetulan sudah kangen makan cempedak juga,” pungkasnya. (dnd)