Reses di SMK Negeri 1 Toboali, Toni Purnama Serap Aspirasi dan Beri Motivasi

TOBOALI, LASPELA – Anggota DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) daerah pemilihan Bangka Selatan (Basel) Toni Purnama melakukan kegiatan reses pertamanya dengan mengunjungi SMK Negeri 1 Toboali, Sabtu (18/11/2023).

Toni menyampaikan bahwa kegiatan reses ini adalah sebagai salah satu cara anggota DPRD dalam menyerap aspirasi dari masyarakat yang ada di wilayah dapil masing-masing anggota DPRD terpilih.

“Momen seperti ini penting untuk kami dalam menampung keinginan masyarakat sebagai bahan pokok pikiran DPRD. Jadi manfaatkan kesempatan ini bagi adek-adek dan guru-guru yang ada di sini,” ucapnya.

Menurutnya kualitas pendidikan menjadi salah satu poin penting dalam membangun sebuah daerah kedepannya. Karena dengan memiliki aset SDM yang berkualitas adalah satu modal dalam membangun sebuah daerah yang maju dan sejahtera.

“Kita di provinsi sudah menyediakan program beasiswa bagi murid-murid berprestasi dan tidak mampu untuk dapat melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi,” ungkapnya di hadapan puluhan siswa/siswi kelas XII dan guru-guru SMKN 1 Toboali.

Lebih lanjut ia juga menyampaikan kepada peserta didik untuk selalu bersemangat dalam memperkaya diri akan ilmu pengetahuan. Sehingga ke depan kabupaten Bangka Selatan dapat menjadi Kabupaten Teladan.

Dan tentunya dirinya bersama anggota DPRD yang lain akan berusaha memaksimalkan anggaran yang ada di Babel untuk memenuhi kebutuhan pendidikan.

“Yakinlah kalian bisa untuk mengisi pembangunan Bangka Selatan kedepannya,” pungkasnya.

Dalam kesempatan yang sama kepala sekolah SMKN 1 Toboali Aryanto,  mengatakan bahwa saat ini SMKN 1 Toboali tahun 2023 sudah ditetapkan sebagai salah satu sekolah pusat keunggulan dari 14 sekolah yang ada di Babel. Untuk itu dirinya meminta perhatian pemerintah daerah agar dapat memenuhi kekurangan yang ada di sekolahnya.

“Tentunya hal itu harus didukung oleh adanya perbaikan-perbaikan baik di bidang proses pembelajaran, sarana prasarana dan kegiatan-kegiatan yang mendukung pusat keunggulan sekolah itu sendiri,” ujar Aryanto.

Beberapa diantaranya yang diusulkan seperti ruang BK, UKS, Osis, toilet, ruang praktek TKRO (Teknik Kendaraan Ringan Otomotif, TITL (Teknik Instalasi Tenaga Listrik), ruang Seni dan aula sekolah.

Akhir kegiatan Legislator fraksi PPP ini berpesan agar siswa/siswi tidak putus semangat dalam menuntut ilmu dan menggapai kesuksesan di masa mendatang serta tidak lupa untuk membangun tanah kelahiran.

“Tetap semangat, belajar, belajar dan belajar. Dan ingat jangan lupakan tanah kelahiran dimana pun kita berada nantinya,” pesannya.(chu)