Lansia 87 Tahun Ikut Haflah Khotmil Quran, Suganda: Tetap Semangat Menuntut Ilmu dan Belajar Agama

PANGKALPINANG, LASPELA – Pj Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Suganda Pandapotan Pasaribu tak menyangka, ada lansia berusia 87 tahun yang mengikuti  wisuda Haflah Khotmil Qur’an dan Apresiasi Masjelis Ilmu Bagi Setiap Agama dalam peningkatan kualitas beragama di Provinsi Babel, yang digelar di Asrama Haji Provinsi Babel, Rabu (18/10/2023).

Suganda menuturkan ada 1.489 peserta yang akan diwisuda, untuk agama lain seperti Agama Budha berjumlah 10, Konghucu 5, Katolik 10, kristen 10 dan hindu 11 peserta.

“Luar biasa wisuda ini, bahkan ada yang tertua berusia 87 tahun sangat takjub, meskipun sudah lansia namun tetap mau belajar, masih semangat belajar keagamaan,” ujarnya.

Kegiatan ini juga merupakan wujud nyata toleransi keagamaan di Babel, merupakan hal yang sangat penting dalam kehidupan.

“Jika setiap individu mempunyai sifat toleransi yang tinggi tentu hal ini dapat meminimalisir terjadinya gesekan-gesekan yang mengakibatkan terjadinya konflik umat beragama,” katanya.

Pada hari ini, ia merasakan bahwa dengan latar belakang yang berbeda-beda, agama, suku dan ras, tetapi semua dapat duduk dalam satu ruangan.

“Berkumpul dalam perkumpulan harmonis yang menandakan hidup kita rukun dan damai hari ini nyata bukan sekedar golongan, tapi betul-betul nyata antar pemeluk agama,” ujarnya.

Suganda mengingatkan kepada seluruh yang hari ini telah diwisuda untuk dapat terus belajar, jangan berhenti untuk belajar.

“Tetap bersemangat menuntut ilmu mempelajari kitab suci agama masing-masing, munqosah atau widusa ini bukan berarti kita berhenti belajar menuntut ilmu,” pesannya. (dnd)

%d