Musim Kemarau, Perumda Tirta Bangka Pastikan Sumber Air Baku Tercukupi

SUNGAILIAT, LASPELA — Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Bangka memastikan sumber air baku yang dimiliki masih tercukupi untuk melayani masyarakat di musim kemarau ini.

Direktur Perumda Tirta Bangka, Abdi Nursahri mengatakan, hal tersebut terbukti dari layanan air bersih kepada pelanggan yang hingga sekarang masih berjalan 24 jam secara normal.

“InsyaAllah sampai sekarang masih tercukupi dan masyarakat terutama pelanggan pun masih bisa terlayani secara normal 24 jam,” kata Abdi Nursahri di Sungailiat, Rabu (4/10/2023).

Kendati demikian, ia tak menampik jika sumber air baku yang dimiliki mengalami penurunan debit yang cukup siginifikan akibat kemarau yang sudah berjalan sekitar dua bulan lebih ini.

“Kita tetap mewaspadai penurunan debit air ini, karena notabene sumber air baku yang dimiliki sangat bergantung dengan curah hujan,” ucapnya.

Perumda Air Minum Tirta Bangka, kata dia memiliki delapan sumber air baku (kolong) yang memiliki kapasitas ketersediaan air mencapai 30 juta kubik.

“Berkaca dari tahun sebelumnya dengan telah dilaluinya beberapa kali musim kemarau, kita masih tetap bisa beroperasi, penurunan air hanya terjadi sekitar 10 persen,” bebernya. (mah)