banner 728x90

Misteri Kematian Valen, Massa Bakar Ban dan Bawa Bukti Baru ke Polres Bateng

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

BANGKA TENGAH, LASPELA– Misteri kematian Valentinus Beni Gunawan, mantan anggota kepolisian yang ditemukan tewas di kawasan TI Sungai Bemban, pada Sabtu (26/8/2023) lalu, sekitar 01.00 wib masih belum terungkap sampai hari ini, Senin (2/10/2023). Hari ini juga (2/10/2023), ratusan massa yang terdiri dari pihak keluarga korban dan Flobamora Bangka Belitung melakukan aksi di Mapolres Bangka Tengah untuk meminta polisi mengusut tuntas kasus kematian Valentinus dan membawa bukti baru berupa sebuah parang dan celana yang diduga milik saksi.

Sempat terjadi aksi pembakaran ban dan suara riuh massa yang meminta polisi menghadirkan saksi.

banner 325x300

“Kami minta saksi dihadirkan ke Polres Bangka Tengah, kami sendiri yang akan menanyakan kecurigaan yang ada dan bakal menjamin keselamatan saksi,” kata ayah korban, Bernandus.

Bernadus mengatakan, pihaknya datang dengan membawa bukti baru dan siap menginap hingga malam hari untuk menunggu pihak kepolisian menghadirkan saksi.

“Kami bawa bukti baru, dan siap di sini hingga malam hari, jika saksi tidak juga dihadirkan,” katanya.

Ia mengatakan bahwa barang bukti yang dibawa adalah sebilah parang yang terdapat bercak darah serta celana.

“Kami jamin keselamatan saksi,” katanya.

Sementara itu, Kapolres Bangka Tengah, AKBP Dwi Budi Murtiono mengatakan bahwa pihaknya sudah melakukan visum, otopsi, dan meminta keterangan saksi.

“Kita mengerti perasaan keluarga korban dan kita bergerak berdasarkan aturan dan hukum yang berlaku,” kata Dwi.

“Saat ini, kita juga sedang berusaha berdiskusi dengan pihak keluarga korban,” katanya.

Hingga Pukul 13.52 Wib, masih berlangsung proses diskusi antara keluarga korban dan saksi di halaman Pelayanan Terpadu Satu Pintu Polres Bangka Tengah yang dihadiri oleh Kapolres Bangka Tengah dan jajaran. (jon)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version