Bawahannya akan Dilantik sebagai Pj Bupati Bangka, Sunganda: Semoga Bisa Bekerja dengan Baik

 

PANGKALPINANG, LASPELA – Penjabat (Pj) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Suganda Pandapotan Pasaribu tak banyak berkomentar terkait bakal dilantikannya Kepala Bakuda Babel, M. Haris sebagai Pj Bupati Bangka Rabu (27/9/2023) mendatang.

“Semoga bisa bekerja dengan baik, nanti kita lihat sama-sama pelantikannya,” ucap Suganda kepada awak media ditemui usai Rapat Paripurna di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Babel, Senin (25/9/2023).

Ketika ditanya awak media terkait apakah sudah ada pemberitahuan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) siapa yang bakal mengisi Pj Walikota Pangkalpinang dan Pj Bupati Belitung, dirinya mengaku belum menerima dan mengetahui siapa orangnya.

“Belum ada ya, nanti kita tunggu saja,” ujarnya.

Sebelumnya, Kepala Badan Keuangan Daerah (Bakuda) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) M. Haris. AR. AP yang dipercaya oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menyatakan siap untuk menjabat sebagai Pj Bupati Bangka menggantikan Mulkan.

Saat ditemui media negerilaspelangi.com Haris membenarkan bahwa dirinya ditunjuk menjadi Pj Bupati Bangka. Bahkan ia mengaku baru Sabtu kemarin mengetahui bahwa akan ditunjuk sebagai Pj Bupati Bangka.

“Sabtu kemarin baru dapat info dari Karo Pemerintahan Pak Kurniawan bahwa Rabu (27/9/2023) saya akan dilantik sebagai Pj Bupati Bangka, karna yang mengambil SK itu memang Biro Pemerintahan yang menyiapkan segalanya,” ujar Haris di Pangkalpinang, Senin (25/9/2023).

Haris menyebutkan, bahwa dirinya siap menjalankan tugas sebagai Pj Bupati Bangka, karena ini merupakan penugasan langsung dari pemerintah pusat.

“Saya siap menjalankan amanah dari pemerintah pusat dan pimpinan Saya Pj Gubernur Suganda, untuk menjadi Pj Bupati Bangka masa tugas satu tahun kedepan hingga ada Bupati devinitif di Kabupaten Bangka,” ucapnya.

Haris memohon dukungan stakeholder dan seluruh masyarakat Kabupaten Bangka agar bisa melaksanakan amanah kepemimpinan di Kabupaten Bangka ini dengan baik.

“Mohon restu dukungan dan suportnya dari keluarga, teman-teman DPRD, jajaran Forkopimda, Ormas, OKP dan seluruh elemen masyarakat, tokoh adat, tokoh agama dan organisasi. Mari kita menjalankan roda pemerintahan dengan pembangunan dan penyerapan APBD yang sedang berjalan ini dengan baik hingga nanti ada Bupati yang devinitif. Selain itu mari kita menyukseskan pemilukada 2024,” harapnya.(chu)