Bateng Semakin Kokoh di Puncak, Babar Posisi Dua Geser Bangka

â—¾Klasemen Porprov Babel 2023

BANGKA BARAT, LASPELA – Perebutkan medali pada Porprov VI Babel masih terus berlangsung. Tuan rumah Bangka Barat (Babar) berhasil menduduki peringkat kedua klasemen sementara perolehan medali dengan memiliki 131 keping medali terdiri dari, 53 emas, 24 perak dan 54 perunggu. Pencapaian ini menggeser posisi Bangka di urutan ketiga.

Hingga update terakhir Selasa (29/8/2023) pukul 19.00 WIB semua Kontingen/Kota berhasil mengumpulkan 896 medali terdiri dari, 267 emas, 265 perak dan 364 perunggu. Kontingen Bangka Tengah (Bateng) masih kokoh di posisi pertama.

Sementara, Kontingen Bangka Selatan (Basel) kembali terlempar di posisi terakhir. Medali emas yang diperoleh terpaut satu dari Belitung yang berada di posisi enam.

Berikut rekapitulasi perolehan medali sementara Pekan Olahraga Provinsi Babel tahun 2023, yakni:

  1. Bangka Tengah dengan total 156 medali (67 emas, 44 perak dan 45 perunggu).
  2. Bangka Barat dengan total 131 medali (53 emas, 24 perak dan 54 perunggu).
  3. Bangka dengan total 139 medali (52 emas, 43 perak dan 44 perunggu).
  4. Pangkalpinang dengan total 165 medali (43 emas, 51 perak dan 71 perunggu).
  5. Belitung Timur dengan total 132 medali (29 emas, 44 perak dan 59 perunggu).
  6. Belitung dengan total 101 medali (12 emas, 31 perak dan 58 perunggu).
  7. Bangka Selatan dengan total 72 medali (11 emas, 28 perak dan 33 perunggu). (oka)