banner 728x90

DLH Ingatkan Masyarakat Pandai Pilah Sampah

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

PANGKALPINANG, LASPELA – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) berupaya semaksimal mungkin dalam penanganan sampah yang ada di Kota Pangkalpinang. Penanganan ini harus didukung oleh masyarakat.

Kepala DLH Kota Pangkalpinang, Bartholomeus Suharto mengatakan, menangani permasalahan sampah yang terpenting adalah meminta bantuan kepada masyarakat, jangan semua sampah dibuang.

banner 325x300

Masyarakat harus jeli dalam mendaur ulang atau memanfaatkan sampah menjadi produk yang bisa digunakan sebagai pupuk kompos dan pembudidayaan magot.

“Untuk sampah organik itu bisa untuk dibuat pupuk kompos lalu juga bisa digunakan pembudidayaan magot untuk pakan burung,” ujarnya, Selasa (4/7/2023)

Kedua upaya ini akan dilakukan DLH dan memberikan sosialisasi kepada masyarakat melalui kelurahan. “Yang paling penting minta bantuan ke masyarakat jangan semua sampah dibuang, supaya umur TPA nya panjang,” tambahnya.

Tidak hanya itu, untuk sampah anorganik masyarakat juga bisa membentuk Bank Sampah. Sampah botol, kaleng, bekas-bekas minuman dan lainnya mungkin saja dapat dilihat nilai ekonomisnya.

“Jangan dibuang langsung ke TPA bisa dikumpulin dan bikin Bank Sampah unit seperti RT atau PKK atau sekolah, nanti sampah itu ditahan dan sampah itu tidak semuanya dibuang ke TPA, hanya yang tidak bisa lagi dilakukan penguraian atau residu saja yang dibuang ke TPA,” jelasnya.

Tentu yang harus dilakukan saat ini ialah memberikan sosialisasi kepada masyarakat terkait pemilahan sampah.  Untuk itu DLH meminta kepada kelurahan, sekolah, posyandu dan lainnya untuk bisa menginformasikan ini ke masyarakat.

“Intinya kolaborasi penanganan sampah dan ini kami mau bergerak juga ke perusahaan-perusahaan dan usaha kecil misalnya toko, warung, tempat usaha hingga kantor-kantor kalau semua bisa membantu mengurangi sampah TPA kita,” tutup Bartholomeus. (dnd)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version