banner 728x90

Baznas Gelontorkan Dana Beasiswa Rp473.250.000 bagi 432 Pelajar SD hingga SMA di Bangka Tengah

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

BANGKA TENGAH, LASPELA – Sebanyak 432 pelajar jenjang SD hingga SMA di Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) mendapatkan santunan beasiswa prestasi dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Bateng. Ketua Baznas Bateng, Hasyim Syakroni mengatakan, beasiswa tersebut diberikan kepada tiga orang siswa di setiap satu sekolah, dengan total nilai sebesar Rp473.250.000 untuk 432 orang siswa penerima manfaat.

“Total nilainya sebesar Rp473.250.000 untuk 432 orang siswa mulai jenjang SD hingga SMA,” kata Hasyim, Rabu (14/6/2023).

banner 325x300

Ia mengatakan, jumlah beasiswa untuk tingkat SD/MI/sederajat sebesar Rp294 juta untuk 294 siswa, yakni masing-masing siswa mendapat Rp. 1 juta. Kemudian, jumlah beasiswa untuk tingkat SMP/MTs/sederajat sebesar Rp138.750.000 untuk 111 siswa, yakni masing-masing siswa mendapatkan sebesar Rp. 1.250.000. Sementara, beasiswa tingkat SMA/MA/sederajat sebesar Rp40.500.000 untuk 27 siswa, yakni masing-masing siswa mendapatkan santunan sebesar Rp1,5 juta.

“Semoga bantuan ini bisa memberikan semangat kepada siswa-siswi di Bangka Tengah dan dapat dipergunakan dengan baik,” katanya.

Sementara itu, Bupati Bateng, Algafry Rahman memuji program Baznas Bateng karena bisa membantu masyarakat saat memasuki tahun ajaran baru. Dia berharap para wali siswa hendaknya memanfaatkan bantuan dari Baznas untuk kepentingan sekolah anak-anak seperti membeli peralatan sekolah.

“Manfaatkan bantuan ini untuk pendidikan anak-anak,” kata Algafry. (jon)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version