Baru Empat Bulan Menjabat Kini Non Job, Radmida: Allah Tidak Pernah Tidur

PANGKALPINANG, LASPELA — Baru empat bulan menjabat sebagai Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Pemkot Pangkalpinang, Radmida Dawam kembali lengser. Kini ia duduk di bangku panjang atau non job, setelah jabatan staf ahli dijabat oleh Budiyanto, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Badan Keuangan Daerah (Bakuda) Pemkot Pangkalpinang.

Mantan Sekda Kota Pangkalpinang itu dilantik sebagai staf ahli pada 11 Januari 2023 lalu, akan tetapi tadi siang jabatannya diisi oleh pejabat baru yang dilantik Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil bersama dengan puluhan pejabat lainnya di lingkungan Pemkot Pangkalpinang. Entah apa yang menyebabkan Wali Kota Pangkalpinang menonaktifkan Radmida, akan tetapi pelantikan ini menimbulkan banyak pertanyaan di kalangan ASN dan publik.

Dari pantauan story WhatsApp Radmida, ia menuliskan beberapa kata yang erat kaitannya dengan pelantikan pejabat. Ia menjanjikan akan menggelar konfrensi pers terkait hal ini.

“Sabar ya, tunggu waktu yang tepat kalau mau konfren. Saya santay kok, biasa diperlakukan seperti ini. Allah tidak pernah tidur, saya yakin,” tulisnya yang diupload sekitar pukul 12.22 Wib.

Story sebelumnya, ia juga menuliskan kalimat hati-hati dan konfrensi pers kita yang diunggah berturut-turut.

Sementara, dalam pelantikan pejabat tadi siang, Wali Kota Pangkalpinang menegaskan
ASN di lingkup Pemerintah Kota Pangkalpinang untuk jangan berpolitik karena ASN netral. Ia memastikan, pelantikan  ini sudah melalui mekanisme yang benar.

“Jadi pelantikan hari ini sudah sesuai aturan yang berlaku, dan untuk ASN hati-hati terlebih pada tahun 2023 dan 2024, jadi kalau ada ASN yang mau berpolitik berhenti jadi PNS, nyatakan sikap, kalau mau maju yah maju,” ingatnya.

Untuk diketahui, dalam pelantikan tadi siang, beberapa pejabat eselon yang dilantik adalah Kepala Dinas PUPR Agus Salim, Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UMKM, Andika Pratama; Kepala Bakeuda Muhammad Yasin, lStaf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Pada Sekretariat Daerah, Budiyanto dan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja, Efran.(dnd)