Tebar Kebaikan, Dreamland Property Bagikan Ratusan Paket Sembako

Avatar photo

SUNGAILIAT, LASPELA — Dreamland Property membagikan ratusan paket sembako untuk masyarakat kurang mampu dan lansia. Bantuan sebanyak 150 paket itu dibagikan kepada masyarakat di sekitaran Air Ruay Sungailiat, Jerambah Gantung, dan lingkungan Kampak Kota Pangkalpinang.

Manager Dreamland Property, Ando mengatakan kegiatan itu merupakan bagian dari spirit perusahaan properti ini untuk saling peduli terhadap sesama.

“Kita ingin berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan, apalagi di momen Ramadan sekarang ini,” kata Ando, Sabtu (15/4/2023).

Baca Juga  PLN Sulap Limbah Jagung Jadi Listrik, Petani Tuban Dapat Tambahan Penghasilan

Ia berharap bantuan tersebut dapat meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Terlebih, menjelang perayaan Hari Raya Idulfitri 1444 H/ 2023 M.

“Kegiatan ini merupakan rutinitas yang selalu kita laksanakan tiap tahunnya. Semoga dapat bermanfaat untuk masyarakat yang memang sedang membutuhkan,” ujarnya.

Baca Juga  Penempatan Tak Tepat, Gubernur akan Evaluasi Ulang Pejabat Eselon III dan IV

Dreamland Property sendiri merupakan perusahaan yang bergerak di bidang Real Estate yang beralamat di Jalan S Parman Sungailiat-Bangka. Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi Ando dengan nomor Wa/Tlp : 62812-1926-3655. (mah)

Leave a Reply