TOBOALI, LASPELA – Sebanyak 4 karyawan PT Timah Tbk dari Bidang Unit Pengawasan dan Pengangkutan PT Timah Tbk Bangka Selatan diperiksa penyidik Satreskrim Polres Bangka Selatan (Basel), Rabu (18/1/2023).
Pemeriksaan keempat karyawan PT Timah Tbk ihwal dari kasus tewasnya 2 pekerja tambang timah di IUP PT Timah Tbk di Dusun Tambang 10 Desa Rindik, Toboali, Basel, Selasa (10/1/2023) lalu.
Pantauan di lapangan, adapun yang dimintai keterangan oleh penyidik Satreskrim yakni Kepala bagian (Kabag) Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3), Kabag Pengawas tambang darat, Kasi Pengawas tambang darat dan juru tambang darat.
Pemeriksaan keempat karyawan PT Timah Tbk didampingi oleh Corporate Lawyer (CL) PT Timah Tbk.
Hingga Rabu petang ini, pemeriksaan keempat karyawan masih berlanjut.
Kasatreskrim Polres Basel, AKP Chandra Satria Adi Pradana menyebutkan pemeriksaan dimulai pukul 9.00 Wib tadi.
“Dari jam 9 pagi tadi dilakukan pemeriksaan terhadap 4 karyawan PT Timah Tbk,” ujarnya. (Pra)