banner 728x90

Cuaca Ekstrim Jelang Pergantian Tahun, Masyarakat Diimbau Hindari Aktivitas di Laut

◾Kapolda Babel dan Bupati Bangka Barat Minta Masyarakat Banyak Berdoa

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

MUNTOK, LASPELA – Malam pergantian tahun dari 2022 ke 2023 diperkirakan cuaca masih ekstrim, mengingat beberapa hari ini angin masih bertiup kencang yang juga sering disertai hujan deras. Menanggapi hal tersebut, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Irjen (Pol) Yan Sulta Indrajaya mengingatkan masyarakat untuk menjaga keamanan saat merayakan pergantian tahun.

“Dalam merayakan tahun baru, pesan saya, silakan merayakan tahun baru ini, mungkin mau senang senang dengan keluarga tetapi utamakan keamanan ketertiban. Kita tahu cuaca saat ini tidak memungkinkan dan lagi ekstrim,” ungkapnya, Jumat (30/12/22) di Muntok.

banner 325x300

Kemudian, Kapolda juga mengimbau masyarakat untuk mengurangi aktivitas di luar rumah apalagi di pantai. Dia lebih menyarankan agar perbanyak doa bersama-sama.

“Saya imbau jangan melakukan kegiatan yang bersifat ke laut dan keluar rumah. Melihat situasinya kalau tidak kondusif lebih lanjut, kita berdoa bersama di rumah dengan keluarga kelompok masyarakat untuk kita mendoakan Bangka Barat lebih baik,” kata Irjen Yan Sulta.

Di kesempatan yang sama, Bupati Bangka Barat (Babar), H. Sukirman mengungkapkan hal yang senada. Menurutnya, boleh saja merayakan tapi harus melihat kondisi sekitar jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Yang pertama untuk masyarakat boleh kita bersuka cita namun harus jaga kesehatan, keamanan, dan Kamtibmas mudah-mudahan pergantian tahun ada hikmahnya. Jangan sampai melakukan yang merugikan kita sendiri, dan kekompakan. Banyak banyak berdoa,” ucapnya. (oka)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version