banner 728x90

Disperindag Babel Gelar Pasar Murah di Muntok

// Bayar Rp 198.500 Dapat Beras, Gula, Minyak Goreng dan Terigu

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

MUNTOK, LASPELA – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menggelar pasar murah di Lapangan Gelora Muntok, Kecamatan Muntok, Kabupaten Bangka Barat (Babar).

Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Mikro dan Perindustrian (DKUP) Babar, Aidi, mengatakan kegiatan tersebut digelar untuk membantu masyarakat terdampak inflasi.

banner 325x300

Menurutnya adapun paket yang disiapkan pada pasar murah itu berupa 20 kilogram beras premium, 5 kilogram gula pasir, 5 liter minyak goreng dan 2 kilogram tepung terigu dengan harga sebesar Rp 198.500.

“Ini merupakan program dari kegiatan dinas perdagangan provinsi, untuk masyarakat umum ya tidak dibatasi antara masyarakat yang mampu atau tidak mampu, sepanjang barang atau kupon masih terpenuhi,” ungkap Aidi di Muntok, Selasa (13/12/2022).

Dilapangan terlihat ratusan warga yang didominasi ibu-ibu ramai menyerbu pasar itu, yang sebelumnya sudah mendapatkan kupon dibagikan DKUP Babar.

“Distribusi kuponnya di kelurahan, namun pembagian kupon langsung berhubungan dengan kami, ada koordinatornya yang membuat nama atau list terkait pembagian kupon,” tandas Aidi. (Oka)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version