banner 728x90

Bambang Patijaya: Usaha Sukses Tak Dibangun Sekejap

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

SUNGAILIAT, LASPELA — Anggota Komisi VII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia, Bambang Patijaya mengatakan bahwa untuk meraih kesuksesan perlu perjuangan dan waktu yang panjang.

Seperti halnya Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) perlu manajamen yang baik dalam mengelola badan usaha itu sendiri.

banner 325x300

“Tidak ada usaha yang dibangun itu tiba-tiba sukses,” tegas Bambang, saat menghadiri acara pelatihan manejemen BUMDes, di Hotel Tanjung Pesona, Selasa (13/12/2022).

Politisi Partai Golkar ini mengatakan, ada beberapa hal yang harus dilakukan untuk meraih kesuksesan, yakni profesional, keberanian, dan disiplin.

“Yang pertama harus profesional. Tidak ada yang namanya wirausahawan itu petantang-petenteng, ceroboh, dan tidak rapih. Profesional artinya memiliki pembukuan yang bagus, detail, tertib dan sebaginya,” bebernya.

Selain itu, pengurus BUMDes juga harus berani serta mampu mengembangkan jaringan. “Teruslah belajar agar kapasitas diri kita meningkat,” imbaunya.

Acara tersebut terselenggara atas kerjasa Komisi VII DPR RI bersama Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), yang diikuti oleh Perkumpulan Anggota Badan Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (PAPBDSI) se-Kabupaten Bangka. (mah)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version