banner 728x90

DKUKM Apsesiasi Program Kickoff Pemberdayaan UMKM DJPb Babel

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

PANGKALPINANG, LASPELA – Kepala Dinas Koperasi dan UKM (KUKM) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Yulizar Adnan mengatakan, pemberdayaan dan pengembangan perlu dilakukan secara berkelanjutan.

Strateginya yakni melalui pembinaan dan pendampingan. Pembinaan dan pendampingan ini dilakukan dari hulu ke hilir, dimulai dari legalitas usaha hingga pemasaran serta pemanfaatan teknologi informasi untuk mendukung usaha pelaku UMKM.

banner 325x300

“Kita selalu berikan pembinaan dan pendampingan dari hulu ke hilir. Mulai dari perizinan dan legalitas usaha (NIB), produksi, kemasan, kemitraan, akses pembiayaan, pemasaran serta pemanfaatan teknologi informasi. Ini jadi strategi guna mendukung UMKM Naik Kelas,” katanya saat menghadiri Kickoff meeting Pemberdayaan UMKM di Kanwil DJPb Prov Kep Babel, Rabu (12/10/22).

Kegiatan Kickoff meeting pemberdayaan UMKM yang diinisiasi oleh Kanwil DJPb Babel ini dihadiri juga Kepala Regional Office BRI Sumsel Babel, PT Pegadaian, PT PNM, Kantor Pajak Pratama Pangkalpinang, UBB, Pejabat Administrator di lingkungan Kemenkeu Wil Babel dan 14 UMKM binaan.

Yulizar menegaskan bahwa pihaknya terus memberikan pemberdayaan dan pengembangan melalui konsep pendampingan. Konsep pendampingan ini dilakukan melalui petugas PPKL, pendamping KUMKM pada pusat layanan usaha terpadu (PLUT) KUMKMA serta petugas mentor.

“Kita saling bersinergi dan berkolaborasi dalam memberikan pendampingan kepada pelaku KUMKM,” tegasnya.

Dia menambahkan bahwa kegiatan U-FINE (UMKM Financing Empowerment) yang diinisiasi oleh Kanwil DJPb Babel ini merupakan upaya sinergitas berbagai instansi. Kegiatan ini perlu didukung guna memperluas akses pembiayaan alternatif kepada pelaku UMKM melalui pendampingan oleh pendamping. Dimana kondisi UMKM tersebut  sudah dan akan terhubung dalam laman LKPP, pasar digital BUMN dengan akses pembiayaan baik perbankan maupun non perbankan.

“Kegiatan ini perlu didukung semua pihak terkait agar UMKM mendapatkan akses pembiayaan alternaltif dan masuk kedalam ekosistem digital. Dengan begitu, UMKM nantinya akan terhubung dengan ekosistem wirausaha yang lebih luas,” tambahnya.

Pada kesempatan tersebut, dirinya mengapresiasi  Kanwil DJPb Babel. Ia berharap, UMKM yang menjadi binaan DPJb Babel dapat difasilitasi oleh DJPb untuk mempromosikan produknya dengan mengikutsertakannya pada pameran. Selain itu, diharapkan kegiatan ini bermanfaat bagi UMKM dalam menaikkelaskan usahanya.

“Semoga kegiatan ini bisa berdampak pada pemberdayaan dan pengembangan UMKM sehingga bisa menaikkelaskan skala usahanya,” harapnya.

Sementara, Kakanwil DJPb Kep Babel, Edih Mulyadi mengatakan bahwa UMKM merupakan sektor yang memiliki peran penting dalam perekonomian bangsa. Hal ini dapat dilihat dari kontribusinya yang mencapai 61,97 persen dari PDB nasional.

“UMKM menjadi tulang punggung perekonomian Indonesia dengan kontribusi mencapai 61,97 persen dari total PDB nasional. UMKM juga mampu menyerap 97 persen dari total tenaga kerja,” katanya saat membuka Kickoff meeting Pemberdayaan UMKM.

Kegiatan ini bertujuan guna menyebarluaskan informasi program pemberdayaan dan sinergi program pemberdayaan UMKM dalam rangka meningkatkan perkonomian dan kesejahteraan masyarakat khususnya pelaku UMKM.(chu)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version