TOBOALI, LASPELA – Sebanyak 11 orang atlet berprestasi dari empat cabang olahraga (Cabor) binaan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bangka Selatan (Basel), Provinsi Bangka Belitung (Babel), akan mengikuti seleksi Bintara Polri melalui Rekruitmen Proaktif (Rekpro) tahun anggaran 2023 mendatang.
Dari empat cabor tersebut sebanyak 10 putra dan satu putri terbaik dan berprestasi dari berbagai cabor, seperti pencak silat, sepak bola, karate dan bola volly.
Sebelum menyerahkan berkas pendaftaran ke Polda Babel, atlet dan Ketua KONI Basel, Akbar Alfajdri terlebih dahulu mengunjungi Mapolres Basel untuk bersilaturahmi dengan Kapolres Basel, AKBP Joko Isnawan, guna meminta do’a restu, sehingga diberikan kelancaran saat proses seleksi yang akan dilalui para atlet nantinya.
Akbar Alfadjeri mengucapkan terima kasih kepada Polri khususnya Kapolda Babel dan Kapolres Basel, telah mendukung atlet-atlet berprestasi yang ada di Basel mengikuti rekrutmen bintara Polri jalur Rekpro.
“Kegiatan ini terus berlangsung setiap tahunnya untuk seleksi bintara jalur Rekpro, di tahun 2022 kami memberikan dukungan penuh kepada 11 atlet daerah yang akan mengikuti seleksi Bintara Polri melalui jalur Rekpro tersebut,” kata Akbar di Toboali, Rabu (12/10/2022).
Lanjutnya di tahun 2021 lalu, ada tiga orang atlet Basel dari cabor pencak silat dan karate berhasil lulus menjadi anggota Polri.
“Sementara untuk tahun 2022 ini ada 11 atlet yang kami ikutsertakan dalam seleksi bintara, Kami minta do’a dan dukungan seluruh masyarakat Basel, agar 11 anak-anak ini bisa lulus menjadi anggota Polri sesuai,” ujarnya.
Sementara itu, Kapolres Basel mengatakan sangat mengapresiasi pimpinan KONI Basel yang telah mendampingi secara langsung proses pendaftaran 11 atlet ini ke Polda Babel.
“Kedatangan ketua serta pengurus KONI Basel membawa 11 atlet terbaik dari daerah Basel untuk menyerahkan berkas pendaftaran penerimaan Bintara Polri tahun 2023 melalui jalur Rekpro,” tegas AKBP Joko.
Selain itu, Kapolres Basel menyebutkan inisiasi KONI Basel sangat luar biasa yang secara langsung membawa atletnya meminta do’a restu ke Mapolres Basel.
“Tentunya kami sangat senang dan sangat merestui para atlet ini, mudah-mudahan dari 11 atlet ini semuanya bisa lulus dan bergabung di institusi Polri, kami siap membantu atlet-atlet ini apabila nantinya menemukan kendala dalam proses seleksi dengan memberi pelatihan dan pengetahuan kepada mereka nantinya,” terangnya.
Kapolres Basel berpesan kepada para atlet untuk menjaga kesehatan, karena menjadi hal terpenting untuk mencapai tujuan yang akan digapai.
“Persiapkan diri kalian dengan semaksimal mungkin, fisik dijaga, pengetahuan terus ditingkatkan dan apa yang sudah kalian dilakukan hari ini dapat memotivasi para atlet-atlet lain di Basel, agar semakin giat berlatih untuk meningkatkan kemampuan di cabang olahraga mereka masing-masing serta teruslah menjaga kesehatan dengan baik demi satu perjuangan,” tegas Kapolres Basel. (Pra)