SUNGAILIAT, LASPELA — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bangka menggelar rapat Paripurna Istimewa tentang Peresmian Penggantian dan Pengangkatan Wakil Ketua DPRD Bangka sisa masa jabatan tahun 2019 – 2024, di Gedung Mahligai DPRD Bangka, Senin (3/10/2022).
Dalam pengangkatan tersebut, Taufik Koriyanto dilantik sebagai Wakil Ketua I DPRD Bangka menggantikan Mendra Kurniawan.
Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Iskandar, dan dihadiri oleh Asisten III Pemerintah Daerah Provinsi Bangka Belitung Yunan Helmi, Wakil Bupati Bangka Syahbudin, Wakil Ketua I Mendra Kurniawan, Wakil Ketua II Rendra Basri, kepala OPD, dan Forkopimda di lingkungan Pemkab Bangka.
Iskandar menyampaikan bahwa Rapat Paripurna Istimewa ini merupakan salah satu peristiwa penting dalam pelaksanaan asas kedaulatan rakyat di daerah Kabupaten Bangka.
“Paripurna istimewa tersebut merupakan tindak lanjut dari Keputusan Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerakan Indonesia Raya Nomor: 06-0173/KPTS/DPP-GERINDRA/2022 Tentang Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Dan Ketua Fraksi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Partai Gerakan Indonesia Raya Provinsi Kepulauan Bangka Belitung periode 2022-2024,” tuturnya.
Tak hanya itu, paripurna ini juga berdasarkan Surat Keputusan DPRD Kabupaten Bangka Nomor: 170/188.344/11/VIII/2022 tentang pengumuman pergantian Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bangka.
Serta menindaklanjuti juga Keputusan DPRD Kabupaten Bangka Nomor: 170/188.344/12/VIII/2022 tentang penetapan calon wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bangka masa jabatan 2022-2024, serta Surat Keputusan Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Nomor : 188.44 /515/ I / 2022 tanggal 07 september 2022 tentang Peresmian Pergantian Dan Pengangkatan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bangka sisa masa jabatan tahun 2019 – 2024.
Dalam kesempatan yang sama, Wakil Bupati Bangka, Syahbudin mengucapkan terimakasih kepada Mendra Kurniawan atas sumbang saran, tenaga dan pikirannya selama menjabat sebagai Wakil Ketua I DPRD Bangka.
“Kami selaku pemerintah daerah mewakili masyarakat Kabupaten Bangka mengucapkan ucapan terima kasih kepada saudara Mendra kurniawan atas pengabdian, sumbang saran, tenaga dan pikirannya selama menjabat sebagai Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Bangka. Kami juga mengucapkan selamat bertugas kepada saudara Taufik koriyanto sebagai Wakil Ketua I,” ucapnya.
“Semoga kita dapat selalu menjaga keharmonisan eksekutif dan legislatif, bersama dengan pihak yudikatif, bersinergi membangun Kabupaten Bangka agar lebih maju,” harap Syahbudin.
Sementara itu, Asisten III Pemerintah Daerah Provinsi Bangka Belitung Yunan Helmi yakin jika Taufik Koriyanto dapat melanjutkan perjuangan dan tugas-tugas yang selama ini telah dijalankan oleh Mendra Kurniawan dengan baik.
“Selanjutnya sesuai dengan kedudukan dan fungsi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah yang telah diamanahkan oleh konstitusi. Saya berharap kiranya pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Bangka dapat menyelenggarakan urusan pemerintahan dengan sebaik-baiknya,” katanya. (adv/mah)