SUNGAILIAT, LASPELA – Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Sinarjaya Jelutung (Sinjel) Sungailiat, Kabupaten Bangka mulai uji coba penggunaan aplikasi MyPertamina untuk pengisian Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi jenis solar dan pertalite, Jumat (2/9/2022).
Pengawas SPBU Sinjel, Jumali mengatakan, semua peralatan penunjang penerapan aplikasi tersebut kini sudah siap beroperasi.
“Kita sudah mulai uji coba pembelian BBM subsidi ini dan konsumen diharapkan melakukan registrasi ataupun mendaftar di aplikasi tersebut,” katanya.
Uji coba ini, kata Jumali, akan berlangsung hingga batas waktu yang ditentukan oleh pihak PT Pertamina.
“Jadi saat ini kita sosialisasikan terlebih dahulu kepada konsumen, sampai menunggu keputusan akan penerapan aplikasi MyPertamina tersebut,” ucapnya.
Namun demikian, pembelian BBM bersubsidi melalui aplikasi MyPertamina sementara ini hanya berlaku bagi kendaraan roda empat.
“Untuk kendaraan roda empat (mobil pribadi) dibatasi paling banyak 20 liter atau Rp250 ribu. Sedangkan untuk mobil angkot paling banyak 30 liter atau Rp300 ribu, dan untuk kendaraan mobil jenis truk paling banyak 60 liter,” sebutnya.
Sedangkan untuk pengguna kendaraan roda dua (motor), kata dia, sementara ini tidak perlu mendaftar (aplikasi), namun akan tetap dibatasi.
“Tiap SPBU sudah diberikan barcode dan masing-masing berbeda barcode-nya. Dan untuk pengisian per motor paling banyak Rp50 ribu,” pungkasnya. (mah)