banner 728x90

Luas Kebun Sawit Rakyat di Bangka Bertambah 1.300 Hektare

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

SUNGAILIAT, LASPELA – Luas kebun baru tanaman kelapa sawit rakyat di Kabupaten Bangka bertambah mencapai 1.300 hektare. Penambahan kebun sawit tersebut tersebar di beberapa kecamatan.

Dengan adanya penambahan ini, total luas kebun sawit rakyat di Kabupaten Bangka mencapai lebih dari 20.000 hektare.

banner 325x300

Kepala Bidang Perkebunan Dinas Pertanian dan Pangan (Dispanpertan) Kabupaten Bangka, Subhan mengatakan, hal itu disebabkan oleh tingginya minat masyarakat untuk membuka perkebunan kelapa sawit.

“Karena saat itu dipengaruhi oleh harga jual tandan buah segar (TBS) di tingkat petani mencapai kisaran Rp3.000 lebih per kilogram,” kata Subhan, Jumat (2/9/2022).

Menurut dia, masyarakat memilih untuk mengembangkan perkebunan pada sektor tanaman kelapa sawit dengan mempertimbangkan investasi masa depan.

Ia memastikan tanaman sawit di atas area perluasan kebun baru, rata-rata usia tanam satu tahun ke atas, bahkan terdapat yang mendekati masa panen dengan kemampuan produksi panen sawit rakyat rata-rata 18,5 ton per hektare.

Selain itu, Subhan juga menyarankan agar masyarakat hendaknya dapat memilih bibit kelapa sawit yang unggul atau bersertifikat, termasuk pola perawatan dan pemupukan yang teratur untuk mendapatkan hasil panen maksimal.

Sementara itu, harga tandan buah segar terus naik setelah sebelumnya mengalami harga yang cukup rendah di bawah Rp1.000 per kilogram.

“Harga tandan buah segar di pabrik kelapa sawit hari ini mencapai Rp1.750 per kilogram hingga Rp1.950 per kilogramnya,” ucapnya. (mah)

 

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version