Wakil Kepsek SMAN 1 Toboali Apresiasi Satlantas Basel Merazia Knalpot Brong Milik Pelajar

TOBOALI, LASPELA- Satlantas Polres Bangka Selatan melakukan razia knalpot brong di lingkungan SMA Negeri 1 Toboali, Kabupaten Bangka Selatan, Selasa, 23 Agustus 2022.

Kapolres Bangka Selatan AKBP Joko Isnawan melalui Kasat Lantas Polres Bangka Selatan AKP Andi Eko Wardhana mengatakan kegiatan razia knalpot brong di SMA Negeri 1 Toboali adanya pengaduan masyarakat.

“Ya karena adanya pengaduan masyarakat, kami dari Polres Bangka Selatan menertibkan pengendara roda dua yang memakai knalpot brong milik pelajar SMA Negeri 1 Toboali, ” kata Andi Eko, Selasa, 23 Agustus 2022.

Ia mengungkapkan, dalam razia kali ini ada 6 kendaraan bermotor yang mendapat teguran karena kedapatan memakai knalpot tidak sesuai standar pabrik alias knalpot brong.

“Tentunya tindak lanjut dari kegiatan ini kami akan panggil siswa tersebut, kemudian kami berikan tindakan berupa penggantian knalpot brong ke knalpot standar,” ungkap dia.

Ia menjelaskan, razia di lingkungan sekolah karena banyaknya temuan di lapangan bahwa kebanyakan menggunakan knalpot brong di kalangan pelajar sehingga mengganggu ketertiban umum.

“Karena apa, kami sering menemukan di lapangan ini kebanyakan ditemukan pelanggaran itu dari kalangan pelajar,” sebutnya.

Wakil Kepala Sekolah bidang kesiswaan SMA Negeri 1 Toboali, Eko sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Satlantas Polres Bangka Selatan. Menurut dia, selama ini pihak sekolah sudah sering mengimbau para pelajar untuk tidak menggunakan knalpot brong.

“Tentunya sangat support sekali dengan kegiatan ini, dan juga selama ini pihak sekolah juga sudah memberikan himbauan kepada anak-anak, dan tetapi hari ini masih adanya ditemukan masih memakai knalpot brong,” ujar dia.

Ia berharap, dengan adanya tindakan tegas dari pihak Satlantas dapat memberikan efek jera bagi pelajar yang masih menggunakan knalpot brong dan segera mengganti ke knalpot standar pabrik.

“Sekali lagi kami mengucapkan terima kasih kepada Polres Bangka Selatan, dan kami kedepannya juga akan memberikan himbauan juga kepada anak-anak kami agar jangan menggunakan knalpot brong,” tuturnya. (Pra)