banner 728x90

Turnamen Basket BPJ Cup 2022

Hiburan untuk Masyarakat, Sekaligus Ajang Pembinaan Prestasi

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

PANGKALANBARU, LASPELA – Minggu malam (24/7), Anggota DPR RI Fraksi Golkar Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Bambang Patijaya (BPJ) , meresmikan Turnamen Basket BPJ Cup di Desa Kayu Besi Pangkalan Baru Bangka Tengah. Turnaman ini diikuti 4 klub putri dan 13 klub putra se Pulau Bangka.

Selain di Lapangan Basket Desa Kayu Besi, turnamen ini akan berlangsung di 5 titik lainnya se Pulau Bangka. Turnamen ini akan berlangsung selama 3 bulan.

banner 325x300

“Ini merupakan bentuk kepedulian saya terhadap perkembangan olahraga basket di Bangka Belitung,” ujar Bambang Patijaya saat sambutannya.

Bambang Patijaya yang merupakan Ketua DPD Partai Golkar Babel berharap bahwa turnamen yang akan berlangsung di Kabupaten Bangka, Bangka Tengah dan Kota Pangkalpinang ini, dapat menghibur masyarakat.

“Mudah-mudahan dapat menghibur masyarakat, sekaligus menjadi ajang pembinaan prestasi,’ ujarnya.(red)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version