PANGKALANBARU, LASPELA – PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Bangka Belitung Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Bangka menggelar acara Customer Gathering untuk menjalin silaturahmi dengan Pelanggan. PLN UP3 Bangka berkesempatan untuk bertatap muka dan bertemu langsung dengan para pelanggan setianya.
Bertempat di Ball Room Hotel Novotel Bangka, Selasa (21/6/2022), kegiatan yang diselenggarakan dengan mengusung tema “Kesiapan Bangka Belitung Mendukung Hilirisasi Sumber Daya Alam dan Ketahanan Pangan”. Tema ini sengaja dipilih karena makna yang terkandung sejalan dengan tujuan kegiatan listrik untuk mendorong pertumbuhan ekonomi.
Customer Gathering pada kesempatan kali ini diikuti oleh pelanggan kategori Pelanggan Layanan Prioritas PLN Tegangan Menengah (TM) dan Tegangan Rendah (TR). Dalam kegiatan tersebut, dihadiri lebih dari 124 top manajemen perusahaan yang menjadi pelanggan PLN dan Calon Pelanggan PLN yang akan melaksanakan Penyambungan Baru (PB) dan Perubahan Daya (PD).
PT PLN (Persero) UIW Babel terus berkomitmen untuk mendukung tumbuhnya sektor industri dan bisnis di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Komitmen ini terkait kesepakatan kerjasama pasang baru dan tambah daya listrik yang dituangkan dalam Surat Perjanjian Jual Beli Tenaga Listrik (SPJBTL) dan Memorandum of Understanding (MoU) atau Nota Kesepahaman dengan sepuluh Perusahaan yang akan mengembangkan usahanya di Provinsi Bangka Belitung. Kesepuluh perusahaan tersebut, yakni 4 perusahaan melaksanakan perubahan daya dan 6 perusahaan yang melaksanakan pasang baru.
Untuk perubahan daya yakni Unimet melaksanakan perubahan daya ke 10.380 kVA, PT Mitra Sukses Globalindo perubahan daya ke 2.180 kVA, PT Samator Gas Indonesia perubahan daya ke 2.180 kVA, PT Bangka Serumpun ke 3.465 kVA.
Serta untuk 6 Pelanggan yang melaksanakan penyambungan baru yakni PT Alam Lepar daya 5.540 kVA, PT Premium Tin Indonesia daya 1.385 kVA, PT Arsed Indonesia daya 1.730 kVA, PT Sukses Inti Bersama daya 1.385 kVA, PT Samudra Berhasil Bersama 1.385 kVA dan PT Toboali Makmur Cemerlang 2.770 kVA. Kesepuluh Pelanggan ini melaksanakan teken kerja sama dengan total daya sebesar 26.000 kVa atau 26.000.000 Volt Ampere.
General Manager PT PLN (Persero) UIW Babel, dalam hal ini diwakili Senior Manager Keuangan Komunikasi dan Umum Sapta Hidayat Nurdin menyampaikan kesiapan PLN dalam memenuhi kebutuhan listrik dengan kualitas layanan yang handal serta peningkatan kualitas hubungan yang baik antara pelanggan prioritas dengan PLN.
“Kegiatan customer gathering ini bertujuan untuk meningkatkan konsistensi dan menjaga kehandalan listrik agar selalu dan terus melayani Pelanggan PLN dengan kualitas layanan dan peningkatan kualitas hubungan yang baik antara pelanggan Prioritas dengan PLN Unit Induk Wilayah Bangka Belitung,” ujar Sapta.
Hal yang berbeda pada customer gathering kali ini adalah adanya pembicara yaitu Fery Insani selaku Kepala Dinas Badan Perencanaan Pembangunan dan Penelitian Pengembangan Daerah (Bappeda) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Pada kesempatan kali ini, Fery menyampaikan mengenai upaya peningkatan ekonomi daerah melalui hilirisasi sektor pertanian, perikanan dan pertambangan.
“Seiring dengan terkendalinya Pandemi COVID-19 diharapkan akan semakin mendorong pertumbuhan ekonomi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung di tahun 2022 ini. Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung siap mendukung upaya peningkatan ekonomi daerah melalui hilirisasi sektor pertanian, perikanan dan pertambangan,” imbuh Fery. (wa)