banner 728x90

Pemkab Babar Siapkan Rp3 Miliar untuk Pilkades

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

MUNTOK, LASPELA – Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Bangka Barat (Babar), melalui Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinsospemdes) menyiapkan anggaran sebesar Rp3 miliar untuk pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) tahun 2022.

Kepala Bidang (Kabid) Pemerintahan Desa Dinsospemdes Babar Idza Fajri mengatakan, saat ini penyelenggaraan pilkades sudah memasuki tahapan pendaftaran untuk 55 desa.

banner 325x300

Idza mengungkapkan, anggaran Rp3 miliar tersebut diperuntukkan membayar honor panitia pemilihan kades, serta untuk logistik seperti surat suara dan lainnya.

“Kalau anggaran untuk pilkades sesuai di DPA itu 3 miliar, dan itu kebanyakan kegunaan untuk honorarium PPTDes, panitia tingkat desa,” jelasnya, Rabu (15/6/22).

Diungkapkannya, sesuai peraturan perundang-undangan, untuk pelaksanaan pilkades, panitia disiapkan oleh pemerintah kabupaten, dan biaya menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

“Itu harus kabupaten yang menyiapkan. Panitia itu sekitar 7 orang per TPS, dan jadi totalnya sekitar 400 orang, dan itu kita yang menyiapkan. Selanjutnya surat suara kita pemda juga yang menyiapkan,” kata Idza. (Oka)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version